Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Siswa SMK Ma’arif Gelar Jalan Sehat Peduli Rohingya

Zaenal Muttaqin - Senin, 11 September 2017 - 16:28 WIB

Senin, 11 September 2017 - 16:28 WIB

253 Views

Sejumlah siswa SMK Ma'arif melakukan aksi penggarlangan dana Peduli Rohingnya sambil Jalan Sehat Haornas (Foto: MINA/Zaenal Muttaqin)

peduli-rohingya1-300x225.jpg" alt="" width="400" height="300" /> Sejumlah siswa SMK Ma’arif NU 1 Paguyangan, Brebes, melakukan aksi penggalangan dana Peduli Rohingnya sambil Jalan Sehat Haornas, Senin 11/9/2017.  (Foto: MINA/Zaenal Muttaqin)

 

Brebes, MINA – Para siswa SMK Ma’arif NU 1 Paguyangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, menggelar aksi Peduli Rohingya, melalui kegiatan Jalan Sehat Hari Olahraga Nasional (Haornas), Senin (11/9).

Mereka mengumpulkan donasi, baik dari kalangan siswa SMK Ma’arif dan dari masyarakat sambil melakukan Jalan Sehat menempuh jarak delapan kilometer.

Kegiatan Jalan Sehat Peduli Rohingya itu dimulai dari depan sekolah Jalan Nasional ruas Tegal-Purwokerto di jalur Desa Winduaji, Kecamatan Paguyangan, hingga finish di Lapangan Kedawung Desa Kranggan Kecamatan Pekuncen yang ada di wilayah Kabupaten Banyumas.

Baca Juga: Wamendiktisaintek Dorong Peran Organisasi Kemahasiswaan Dukung Pembangunan Nasional

Kepala SMK Ma’arif NU 1 Paguyangan, Mardiyanto mengatakan, jalan sehat sekaligus Aksi Peduli Muslim Rohingya itu bertujuan melatih para siswa untuk meningkatkan rasa peduli kepada sesama Muslim khususnya mereka yang menderita.

“Umat Muslim Rohingya, termasuk anak-anak, saat ini menghadapi cobaan yang sangat berat. Mereka mengalami penindasan bahkan pembantaian. Karena itu, sudah sepatutnya sesama Muslim saling membantu,” katanya.

Dana yang terkumpul nantinya akan diserahkan melalui lembaga yang berwenang untuk dikirim ke Rohingya. “Selanjutya dana tersebut disampaikan kepada lembaga yang berwenang, untuk disalurkan kepada pengungsi Rohingya,” kata Mardiyanto.

Ia mengemukakan, bukan baru sekali ini para siswa SMK melakukan aksi sosial. “Sebelumnya, para siswa juga melakukan aksi sosial ketika terjadi musibah atau bencana alam baik di dalam negeri maupun tempat lain,” ungkapnya.

Baca Juga: TNI AL Bersama Masyarakat Pesisir Bongkar Pagar Laut 30 KM di Tangerang

SMK Ma’arif NU 1 Paguyangan yang berada di bawah naungan LP Ma’arif Kabupaten Brebes, saat ini memiliki 905 siswa yang menempuh belajar di empat jurusan dengan 28 kelas. (L/B05/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: MUI: Menjaga Kelestarian Lingkungan Tanggung Jawab Umat Beriman

Rekomendasi untuk Anda

Asia
Indonesia
Dunia Islam
Indonesia
Dunia Islam