Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suhu Perairan Meningkat Bawa Ubur-ubur ke Pantai Gaza

sri astuti - Ahad, 9 Juli 2023 - 20:26 WIB

Ahad, 9 Juli 2023 - 20:26 WIB

8 Views

Gaza, MINA – Suhu perairan yang meningkat membawa ubur-ubur kembali mencapai perairan Gaza tahun ini, sebagai bagian dari siklus migrasi tahunan mereka, dengan banyak yang terdampar di pantai kantong itu.

Para ahli telah memperingatkan bahwa meningkatnya jumlah ubur-ubur ke perairan Gaza setiap tahun merupakan dampak dari pemanasan global yang juga menyebabkan penurunan jumlah organisme lain. Middle East Monitor melaporkan, Ahad (9/7).

Ubur-ubur adalah sumber teror dan ketakutan di antara warga Gaza, terutama karena mereka muncul selama bulan-bulan musim panas, ketika warga Palestina di Jalur Gaza menuju ke air untuk mendinginkan diri, tetapi berisiko menderita sengatan yang menyakitkan.

Empat spesies ubur-ubur mengunjungi perairan tenang di lepas pantai Gaza dan warnanya bervariasi dari putih hingga merah dan biru. (T/R7/P1)

Baca Juga: Para Pemimpin Arab Tiba di Mesir Hadiri Pertemuan Darurat terkait Gaza

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tentara Zionis Terus Serang Warga Palestina di Tepi Barat dan Yerusalem 

Rekomendasi untuk Anda