Jakarta, 10 Sya’ban 1438/ 7 Mei 2017 (MINA) – Novelis Terkemuka Indonesia Tere Liye menyampaikan trik menjadi penulis sukses adalah selalu produktif menulis dan membuat cerita seolah nyata.
“Salah satu trik penulis, membuat sebuah cerita itu seolah nyata dengan melakukan pendekatan yang realistis,” ujar Tere Liye pada saat bedah buku terbarunya “Tentang Kamu” dan book signing di acara Islamic Book Fair (IBF) 2017 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan Jakarta.
Tere Liye mengatakan, sukses dilihat dari prosesnya sampai menerbitkan buku.
“Dengan produktif setiap tahun merilis buku, hal ini bisa dikatakan seorang itu adalah penulis sukses,”pungkasnya.
Baca Juga: MUI Tekankan Operasi Kelamin Tidak Mengubah Status Gender dalam Agama
Tere Liye merupakan salah seorang novelis Indonesia yang sangat produktif. Sebagian besar novelnya diterbitkan Republika Penerbit dan menjadi buku – buku terlaris (best seller).
Penulis kelahiran Lahat, 21 Mei 1979 silam itu sebelumnya telah menerbitkan ‘Bumi’ (2014), ‘Bulan’ (2015), ‘Matahari’ (2016), ‘Hujan’ (2016), dan lain-lain.
Beberapa karyanya pernah diangkat ke layar lebar seperti ‘Hafalan Shalat Delisa’ dan ‘Moga Bunda Disayang Allah’. (L/R07P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Prof. El-Awaisi Serukan Akademisi Indonesia Susun Strategi Pembebasan Masjidil Aqsa