Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiga Warga Yordania Ditangkap di Perairan Teritorial Iran

Bahron Ansori - Jumat, 4 Januari 2019 - 08:36 WIB

Jumat, 4 Januari 2019 - 08:36 WIB

3 Views

(ilustrasi. foto: AA)

Amman, MINA – Kementerian Luar Negeri Yordania mengumumkan bahwa tiga warga negara Yordania yang hilang saat memancing di Uni Emirat Arab (UEA) telah ditangkap oleh otoritas Iran karena memasuki perairan teritorial Iran.

Lewat sebuah pernyataan, juru bicara Kementerian Luar Negeri Majed Al-Qatarneh mengatakan Kementerian Luar Negeri Iran telah memberi tahu Kedutaan Besar Yordania di Teheran mengenai hal itu, seperti dikutip dari AA.

Menurut Al-Qatarneh, Kementerian telah menghubungi otoritas Iran dan mengkonfirmasi bahwa ketiga warga Yordania itu dalam keadaan sehat.

Otoritas Iran juga memberi tahu Kementerian Luar Negeri Yordania bahwa ketiganya akan ditahan untuk “sementara waktu”, kemudian akan dirujuk ke sebuah pengadilan di barat daya Iran.

Baca Juga: Kapal Wisata Mesir Tenggelam di Laut Merah, 17 Penumpang Hilang

“Kedutaan menghubungi Kementerian Luar Negeri Iran untuk menanyakan prosedur hukum untuk pembebasan mereka, yang akan diikuti oleh kedutaan dengan berkoordinasi dengan otoritas Iran,” jelas Al-Qatarneh.

Pada Ahad (30/12), Yordania mengumumkan sebuah kapal nelayan – yang membawa tiga orang Yordania, dua orang Mesir, dan satu orang UEA – hilang sejak Kamis lalu di Teluk Persia. (T/RS3/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Dokter Palestina Kumpulkan Dana untuk Pendidikan Kedokteran di Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Palestina