Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim Medis: Kesehatan Ustaz Abu Bakar Ba’asyir Semakin Menurun

hafidzh nai - Rabu, 30 Januari 2019 - 05:48 WIB

Rabu, 30 Januari 2019 - 05:48 WIB

4 Views ㅤ

(Foto: Skana.com)

Jakarta, MINA –Dr. Tonggo Meaty Fransisca dari  Tim relawan medis, Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) mengatakan kesehatan Ustaz Abu Bakar Ba’asyir saat ini semakin menurun.

Dalam keterangan setelah Abu Bakar menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta pada Selasa (29/1),  ia mengatakan Ustaz Abu memang sudah harus dalam perhatian penuh tim medis, harus dalam perhatian penuh.

“Apalagi kita tau bahwa Ustaz Abu itu kan  sendiri di LP, tidak ada keluarga dan kita tau tim medis di sanaat sangat terbatas,” kata Meaty.

Ia memaparkan, hari Selasa ini empat dokter ahli di RSCM baik dokter spesialis konsultan geriatri, spesialis penyakit dalam, ortopedi, dan bedah vaskuler yang memeriksa kesehatan Abu Bakar. Dari keempat ahli itu bersepakat bahwa sebaiknya Abu Bakar harus dirawat dirumah biar lebih intensif.

Baca Juga: Cuaca Jakarta Berpotensi Hujan Sore Hari Ini

“Kami semua, bersama keempat dokter ahli, sepakat,  Ustaz Abu dalam keadaan begini memang sudah harus homecare,” jelasnya.

Meaty mengungkapkan Abu Bakar saat ini mengalami diagnosa penyumbatan di bagian vena kedua kakinya serta kondisi bantalan lutut yang sudah tipis.

Selain itu Abu Bakar memang sudah masuk dalam kategori orang yang tidak layak ditahan karena usianya yang sudah tua dan sudah seharusnya dibebaskan, katanya. (L/Haf/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online

Rekomendasi untuk Anda