Kuantan Singingi, MINA – Tim Jalur Tuah Keramat Bukit Embun dari Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) berhasil menyabet gelar juara pada ajang Pacu Jalur Rayon III Kecamatan Pangean 2025.
Dilansir dari riauin.com, kemenangan dramatis dari Desa Gumanti, Kecamatan Peranap ini menutup gelaran empat hari yang sukses memukau ribuan pencinta pacu jalur di Tepian Rajo, Senin (7/7/2025).
Sejak hari pertama hingga final, kompetisi menyajikan laga sengit yang kerap mematahkan prediksi.
Puncaknya, di laga final Senin sore, Tuah Keramat Bukit Embun berhadapan langsung dengan Jalur Panglimo Hitam Bintang Nagoghi dari Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
Baca Juga: Indonesia Borong 2 Emas dan 1 Perak di IFSC Climbing World Cup Krakow 2025
Pertarungan final berlangsung sangat ketat sejak pancang start, kedua jalur tampak seimbang di awal, tetapi Tuah Keramat Bukit Embun menunjukkan dominasinya setelah memasuki pancang ketiga.
Dengan kayuhan yang semakin bertenaga, jalur dari Inhu ini perlahan meninggalkan Panglimo Hitam dan berhasil mempertahankan keunggulannya hingga garis finis.
Kemenangan ini mengantarkan Tuah Keramat Bukit Embun sebagai jawara di Tepian Rajo Pangean tahun ini, sedangkan jalur dari Kuansimg, Panglimo Hitam sebagai runner up. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Henny Wahid Ajak Seluruh Pihak Promosikan Pacu Jalur