Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

TV Israel: Netanyahu Minta Trump Tolak “Hak Pulang” Pengungsi Palestina

Rudi Hendrik - Sabtu, 27 Januari 2018 - 09:41 WIB

Sabtu, 27 Januari 2018 - 09:41 WIB

93 Views

Pengungsi Palestina. (Foto: dok. Al Jazeera)

Pengungsi Palestina. (Foto: dok. Al Jazeera)

Yerusalem, MINA – Sebuah laporan televisi Israel pada hari Jumat (26/1) mengungkapkan, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu meminta Presiden Amerika Serikat Donald Trum untuk menolak tuntutan “hak pulang” bagi jutaan pengungsi Palestina.

Pemberitaan TV Hadashot itu sehari setelah Presiden Trump menyatakan bahwa nasib Yerusalem tidak bisa dirundingkan di atas meja.

Mengutip diplomat yang mengikuti proses rencana Trump tersebut, TV berita itu mengatakan, sekarang Trump telah mengumumkan Yerusalem sebagai ibu kota Israel, langkah selanjutnya adalah menghapus “hak pulang” dari daftar masalah status akhir yang harus diselesaikan antara Palestina dan Israel.

Dilaporkan pula, Trump akan mempresentasikan “proposal untuk perdamaian” yang dia bicarakan pada hari Kamis, yang Hadashot sebut “mungkin sebagai rencana Netanyahu.”

Baca Juga: Hamas Desak Mediator untuk Lawan Upaya Israel Rusak Gencatan Senjata

Pemerintah Palestina telah memboikot pemerintahan Trump sejak 6 Desember, ketika Trump secara resmi mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel. (T/RI-1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: 21 Warga Gaza Syahid dalam Serangan Udara Terbaru Israel

Rekomendasi untuk Anda