Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

UEA Tutup Pantai, Taman, Kolam Renang, Bioskop dan Pusat Kebugaran

Rudi Hendrik - Ahad, 22 Maret 2020 - 12:16 WIB

Ahad, 22 Maret 2020 - 12:16 WIB

7 Views

Dubai, MINA – Uni Emirat Arab (UEA) menutup pantai, taman, kolam renang, bioskop dan pusat kebugaran mulai Ahad (22/3) selama dua pekan karena masalah virus corona, lapor Emirates News Agency, Sabtu.

Dewan Tertinggi Keamanan Nasional mengumumkan, restoran dan kafe akan diizinkan beroperasi untuk periode yang sama dengan kapasitas 20%, selama pelanggan terpisah setidaknya dua meter dan untuk layanan pengiriman, harus ditinjau.

Pada Jumat (20/3), UEA melaporkan kematian pertama karena virus korona di negara itu.

Kementerian Kesehatan mengatakan, korban adalah dua pria – seorang Arab berusia 78 tahun dan seorang Asia berusia 58 tahun.

Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza  

Pada hari yang sama, Dubai meluncurkan kampanye desinfeksi 11 hari untuk mulai membersihkan dan mensterilkan jalan-jalan di Emirat, sebagai bagian dari langkah pencegahan terhadap virus ini. (T/RI-1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Internasional
Palestina