Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Umi Maghfirah : Peringatan Hari Hijab Dunia Patut Disyukuri

sri astuti - Senin, 4 Februari 2019 - 05:35 WIB

Senin, 4 Februari 2019 - 05:35 WIB

4 Views

Cileungsi, Kab.Bogor, MINA – Da’iah Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Umi Maghfirah pada Ahad (3/1) mengatakan, peringatan Hari Hijab Dunia (WHD) yang jatuh pada 1 Februari, patut untuk disyukuri.

“Alhamdulillah kita bersyukur, karena itu (Hari Hijab) sudah menjadi momentum dunia, di mana kita lihat beberapa tahun belakangan, sejak tragedi WTC, Islam seperti terancam khususnya Muslimah yang mengenakan hijab” katanya kepada MINA, Ahad (3/2).

“Namun sejak itu, Allah membuka pemahaman tentang Islam yang benar, di mana sebelumnya dianggap kejam, jahat dan menindas hingga menampakkan Islam yang benar, melalui gerakkan yang menyuarakan Islam itu indah, damai dan peduli,” tambahnya.

“Kita juga melihat ada beberapa even yang menunjukkan, orang yang menggunakan hijab bahkan yang bercadar itu care dan welcome, baik kepada sesama Muslim maupun kepada non-Muslim sekalipun,” lanjutnya.

Baca Juga: Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

WHD sendiri diperingati setiap tanggal 1 Februari, pertama kali diadakan mulai tahun 2013.

Pada 2017, WHD menjadi organisasi nirlaba, dengan misi memerangi diskriminasi terhadap perempuan Muslim melalui kesadaran dan pendidikan.

Di tahun 2019 ini, moto untuk Hari Jilbab Sedunia 2019 adalah “Menghilangkan Stereotip. Shattering Boundaries” dengan tagar #FreeInHijab. (L/Ast/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: AWG Gelar Dauroh Akbar Internasional Baitul Maqdis di Masjid Terbesar Lampung

Rekomendasi untuk Anda

MINA Health
Khadijah
Khadijah
Khadijah
Kolom