Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wagub DKI Jakarta Tinjau Proges Pencarian Pesawat Sriwijaya Air

Hamidah Juariyah - Ahad, 10 Januari 2021 - 23:36 WIB

Ahad, 10 Januari 2021 - 23:36 WIB

1 Views ㅤ

Kepulauan Seribu, MINA – Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, meninjau proses pencarian pesawat Sriwijaya rute Cengkareng – Pontianak yang  jatuh di perairan Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.

Dalam kunjungan tersebut, Ariza didampingi Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi dan Kepala Kantor Basarnas Jakarta, Hendra Sudirman, serta Plt Kepala BPBD, Sabdo Kurnianto.

“Saya atas nama Pemprov mewakili Pak Gubernur sejak kemarin dan pagi ini hadir di sini, Kepulauan Seribu, di atas kapal Basarnas yang berada di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang. Melihat langsung,” katanya dalam keterangan pets yang diterima MINA, Ahad (10/1).

“Jajaran DKI memberikan dukungan penuh dengan fasilitas yang dimiliki. Tentunya dalam komando Basarnas. Kami memberikan dukungan sesuai dengan kewenangan dan komando Basarnas,” tambahnya.

Baca Juga: Syubban Jambi Kibarkan Bendera Palestina di Puncak Gunung Dempo

Ia mengunjungi posko BPBD Provinsi DKI Jakarta di JICT 2, yang kemudian berlanjut menuju Kepulauan Seribu.

Kemudian, peninjauan dilanjutkan ke Pulau Lancang dan meninjau posko di darat serta memberikan dukungan kepada seluruh petugas. Ia menyatakan, pencarian membutuhkan energi, dukungan, dan doa bersama.

“Sekali lagi terima kasih dan apresiasi kepada seluruh petugas,” ujarnya.

Selain itu, Ariza mengajak masyarakat untuk bersama-sama berdoa agar para petugas dapat melaksanakan tugas dan menemukan puing-puing pesawat hingga jenazah, juga agar keluarga korban diberikan kesabaran dan ketabahan.

Baca Juga: Ulama Palestina: Ujian Pertama untuk Bebaskan Al-Aqsa adalah Shubuh Berjamaah

Ia juga mengimbau agar masyarakat umum tidak mudah menyebarkan informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

“Dalam suasana seperti ini, untuk tidak memberikan informasi yang keliru dan salah, apalagi hoaks. Mari kita tunggu berbagai informasi dari pihak terkait yang berwenang. Yang memiliki akurasi informasi dan data yang tepat,” jelasnya.

Diketahui bahwa BPBD Provinsi DKI Jakarta menginformasikan awal kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 PK-CLC pada Sabtu (9/1) pukul 14.54 WIB.

Lokasi kecelakaan diperkirakan berada di perairan Tanjung Kait sekitar Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Provinsi DKI Jakarta. Pemprov DKI Jakarta sendiri telah menurunkan tim gabungan dari Dinas Perhubungan, Tim SAR, Tim Rescue Disgulkarmat, Satpol PP, dan PMI. (R/SR/R1)

Baca Juga: UAR Korwil NTT Ikuti Pelatihan Water Rescue

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Cuaca Jakarta Diguyur Hujan Kamis Ini

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Breaking News