Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wagub Rano Karno Rancang Jakarta Jadi Kota Perfilman

Hasanatun Aliyah - 49 detik yang lalu

49 detik yang lalu

0 Views

Sepasang ondel-ondel ikut meramaikan malam takbiran di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (18/08/2012) malam. Semarak malam takbir menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1433 Hijriah mulai terasa di jantung Ibukota dengan alunan bedug dari para warga Jakarta yang akan menyambut datangnya Idul Fitri esok hari. (Tribun Jakarta/Jeprima)

Jakarta, MINA – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, menyampaikan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan memfasilitasi pembentukan Jakarta Film Festival. Festival film berskala internasional ini direncanakan sebagai salah satu syarat dalam mewujudkan Jakarta sebagai kota global.

“Kita hanya memberikan fasilitas karena salah satu persyaratan dari kota global adalah berkebudayaan,” ujar Rano di Jakarta, Senin (14/4).

Rano menjelaskan, pihaknya akan mengundang sejumlah pelaku industri film nasional, termasuk produser Garin Nugroho, untuk bersama-sama merumuskan pembentukan Jakarta Film Festival.

“Jadi, saya berharap kalau ada Festival Film Bandung, Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF), nah saya ingin membuat Jakarta Film Festival. Harus ada bahasa Jakartanya. Tujuannya ke sana,” jelasnya.

Baca Juga: Sebanyak 309 Relawan Gelar Jambore Bersih-Bersih Masjid di Pantai Bali

Lebih lanjut, Rano menegaskan, Jakarta Film Week yang digagas oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta merupakan festival film berskala internasional. Namun, menurutnya, Jakarta Film Week belum menyasar film-film blockbuster atau film komersial yang populer secara finansial.

“Sementara saya berharap selain ada film kompetisi atau film kritik, dia juga harus mempunyai film blockbuster atau film-film lepas seperti ini,” ujarnya.

Rano juga mengajak masyarakat untuk mendukung karya sineas Tanah Air dengan menonton film Indonesia di bioskop. Ia memastikan bahwa Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung perkembangan industri perfilman.

Jakarta akan kami rancang menjadi kota perfilman,” pungkasnya. []

Baca Juga: Cuaca Jakarta Senin Ini Berawan Tebal, Sebagian Diguyur Hujan Ringan

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Pemudik di Jakarta (foto: Beritajakarta)
Indonesia
Pemudik di Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur (foto: Beritajakarta.id)
Indonesia
Ilustrasi penjara (photo: Istimewa)
Indonesia
Indonesia
MINA Sport