Pesawat Tempur Israel Serang Beberapa Titik di Gaza

Foto: Qudsn.ps

Jakarta, 29 Jumadil Awwal 1438/ 27 Februari 2017 (MINA) – Pesawat tempur Israel pada Senin (27/2) siang waktu Gaza melakukan serangkaian serangan ke beberapa lokasi di Jalur Gaza.

Berdasarkan sumber-sumber setempat yang dikutip media lokal Qudsn, pesawat tempur Israel menargetkan tempat-tempat para pejuang di kamp pengungsi Nusairat, Gaza bagian tengah dengan tiga rudal dan dua roket.

Selain itu pesawat tempur Israel juga menyerang di desa Nahdah, bagian Rafah, Gaza Selatan. Pesawat tempur juga menyerang markas pejuang Palestina di Bait Lahiya, Gaza Utara.

Berdasarkan sumber, sejauh ini belum ada korban yang dilaporkan dari serangan tersebut. Hingga berita ini diturunkan, pesawat tempur Israel masih bermanuver di langit Jalur Gaza. (T/RE1/RI1)

Baca Juga:  Tanggapan Buku Hamas Superpower Baru Dunia Islam

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: