Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Astri Ivo: Menjadi Orangtua Milineal Kreatif dan Islami

Admin - Kamis, 28 Februari 2019 - 18:22 WIB

Kamis, 28 Februari 2019 - 18:22 WIB

12 Views ㅤ

Jakarta, MINA – Aktris yang juga merupakan seorang dai, Astri Ivo, mengatakan, jadilah orangtua milineal yang kreatif dan islami.

“Kita sebagai orangtua hendaknya tidak menjerumuskan anak-anaknya mengikuti arus zaman kini,” ujar Astri saat menjadi pembicara dalam seminar parenting di acara Islamic Book Fair (IBF) 2019, Jakarta, Kamis (28/2).

Astri mengatakan, orangtua milenial saat ini memiliki musuh dalam selimut, maka dari itu sebagai orangtua harus mengikuti perkembangan zaman.

Menurutnya, ada empat hal utama yang harus dimiliki orangtua milenial dalam mendidik anak sesuai perkembangan zaman.

Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru

“Pertama adalah rasa syukur, yang harus digunakan di jalan ketaatan kepada Allah. Orangtua yang cerdas adalah orangtua yang memperkenalkan siapa penciptanya,” katanya.

Hal kedua yaitu belajar menjadi orangtua yang menanamkan fondasi akidah yang kokoh dan kuat.

“Ketika kita tidak menanamkan akidah yang kuat kepada anak-anak kita, maka akan terjadi kerusakan,” ucapnya.

Lebih lanjut, Astri mengatakan untuk mengajarkan anak-anak agar menunaikan sholat.

Baca Juga: Delegasi Indonesia Raih Peringkat III MTQ Internasional di Malaysia

Hal terakhir yakni, mengajarkan anak-anak untuk menghormati orangtua dan saling memuliakan keduanya.

“Setelah kita mengajarkan akidah, maka hal terpenting selanjutnya yaitu anak-anak mampu memuliakan kita sebagai orangtua,” ujarnya.

Di akhir seminar, Astri mengutip sabda Rasulullah SAW, “Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian.”(L/Ais/SR/RI-1)

Mi’raj News Agency MINA

Baca Juga: Matahari Tepat di Katulistiwa 22 September

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK