Tasikmalaya, MINA – Lembaga kemanusiaan Aqsa Working Group (AWG) Tasikmalaya menggelar sosialisasi dan aksi penggalangan dana untuk Palestina di SMAN 1 Tasikmalaya.
Dalam kegiatan ini, AWG memberikan sosialisasi mengenai pentingnya mengetahui, membela, dan mendukung kemanusiaan dan kemerdekaan Palestina di hadapan para siswa dan siswi sekolah tersebut.
Kegiatan diikuti sekitar 1.300 siswa-siswi yang ikut berpasitipasi dalam rangkaian kegiatan tersebut.
Kepsek Dr. H. Yonandi dalam sambutannya mengatakan, “Jangan pernah padam perjuangan kita untuk Palestina. Allahu Akbar”.
Baca Juga: Embassy Gathering Jadi Ajang Silaturahim Komunitas Diplomatik Indonesia
Dari aksi solidaritas terkumpul donasi untuk Palestina dari para pelajar, sejumlah Rp. 6.118.900,- yang disalurkan melakui AWG, yang memiliki Biro langsung di Jalur Gaza, Palestina. (L/rir/RS2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris