Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baitul Wakaf Alami Peningkatkan 100% Himpun Hewan Kurban 

kurnia - Jumat, 15 Juli 2022 - 16:23 WIB

Jumat, 15 Juli 2022 - 16:23 WIB

1 Views ㅤ

Jakarta, MINA – Baitul Wakaf tahun ini mengalami peningkatkan 100 persen dalam menghimpun hewan kurban Hari Raya Idul Adha tahun 1443 hijriah dari masyarakat muslim.

Demikian disampaikan Direktur Baitul Wakaf, Rama Wijaya dalam siaran pers di Jakarta, Jumat (15/7), “Kami mengalami peningkatan dalam menghimpun dan mendistribusikan hewan kurban ke beberapa daerah dan luar negeri,” kata Rama.

Ia mengatakan, kegiatan Baitul Wakaf dalam menghimpun dan menyalurkan hewan kurban merupakan tahun kedua. “Alhamdulillah pada tahun ini, terjadi peningkatan 100 persen lebih, hewan kurban yang terhimpun dari masyarakat,” kata Rama.

Rama juga menjelaskan, penyebab terjadi peningkatan dalam penghimpunan hewan kurban oleh Baitul Wakaf, mendapat antusias dari masyarakat khususnya kaum muslimin.

Baca Juga: MUI Tekankan Operasi Kelamin Tidak Mengubah Status Gender dalam Agama

“Peningkatan tersebut menjadi nilai tambah di Baitul Wakaf. Mereka yang berkurban, otomatis juga mendonasikan uang senilai Rp 100 ribu untuk pembangunan masjid di pedalaman Bengkulu, Wajo, dan Ciherang Bogor,” ujar Rama.

Adapun penghimpunan hewan kurban, Baitul Wakaf bersinergi berbagai platform seperti E-salam (CIMB Niaga Syariah), Pedooli.id, Amalsholehdotcom, dan Bank Syariah Indonesia (BSI).

Dikatakan Rama, untuk wilayah penyaluran, hewan kurban Baitul Wakaf menjangkau hingga ke Somalia, Afrika. Sementara wilayah penyaluran di Tanah Air meliputi daerah Nusa Tenggara Timur (NTT), Lampung, Maros dan Wajo (Sulawesi Selatan), Pati (Jawa Tengah), dan Konawe (Sulawesi Tenggara).

“Hewan kurban yang distribusikan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat khsusunya umat Islam. Semoga masyarakat merasakan manfaat daging kurban dari para donatur, dan semoga tahun depan jangkauan distribusi hewan kurban semakin meluas,” ujar Rama. (L/R4/P1)

Baca Juga: Prof. El-Awaisi Serukan Akademisi Indonesia Susun Strategi Pembebasan Masjidil Aqsa

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia