Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bromo Dinobatkan Sebagai Taman Nasional Terindah Ketiga di Dunia

Widi Kusnadi - Sabtu, 16 Desember 2023 - 15:23 WIB

Sabtu, 16 Desember 2023 - 15:23 WIB

22 Views

Gunung Bromo di Jawa, salah satu objek wisata favorit di Indonesia. (Foto: dok. Arab News)

Jakarta, MINA – Sebuah lembaga pelayanan perjalanan yang berbasis di San Francisco, California, Amerika Serikat, Bounce,  menobatkan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) menjadi taman nasional terindah ketiga di dunia.

Peringkat tersebut berdasarkan The World’s Most Beautiful Parks 2023. TNBTS mendapatkan 7,89 poin dan berhasil menduduki peringkat ketiga dari 10 taman nasional lain di dunia.

Laman indonesia.go.id, menyebut, metode penilaian yang dilakukan adalah dengan memberi bobot nilai terhadap 100 taman nasional terbaik di dunia.

Adapun daftar lengkap 10 teratas taman nasional terindah di dunia 2023 menurut Bounce dipuncaki oleh Kruger di Afrika Selatan (8,29 poin) dan disusul Lencois Maranhenses di Brasil (7,90 poin), Bromo Tengger Semeru di Indonesia (7,89 poin), Serengeti di Tanzania (7,37 poin), Plitvice Lakes di Kroasia (7,24 poin), Zhangjiajie di Tiongkok (6,05 poin), Fuji Hakone Izu di Jepang (5,66 poin), Victoria Falls di Zimbabwe (5,40 poin), Etosha di Namibia (5,13 poin), dan Jim Corbett di India (4,87 poin).

Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online

TNBTS memang menyuguhkan keindahan alam yang memesona. Tempat wisata yang berada di Jawa Timur ini merupakan tempat bertemunya enam gunung, yaitu Gunung Semeru, Gunung Bromo, Gunung Batok, Gunung Kursi, Gunung Watangan, dan Gunung Widodaren. (R/P2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia