
Hj Ainun Jariyah (kiri) dalam acara sosialisasi P4GN bertajuk “Keluarga Hebat Sehat Tanpa Narkoba” di Sidoarjo. | Foto: PCMNU Sidoarjo
Sidoarjo, 14 Sya’ban 1438/11 Mei 2017 (MINA) – Seorang ibu berperan sangat penting dalam pendidikan dan perkembangan anak, termasuk membentenginya dari bahaya narkoba. Maka untuk menjadi benteng nan kokoh, sepatutnya ibu memahami dan mengerti bahaya penyalahgunaan barang haram tersebut.
Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Kabupaten Sidoarjo memberikan sosialisasi terkait Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) bertajuk “Keluarga Hebat Sehat Tanpa Narkoba” di Hotel Suncity, Sidoarjo.
Acara hasil kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sidoarjo ini diikuti pengurus PC dan seluruh (18) Pimpinan Anak Cabang (PAC), seperti dilaporkan laman Muslimah NU dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Dalam sambutannya Ketua PC Muslimat NU Sidoarjo, Dra Hj Ainun Jariyah menuturkan, keluarga adalah pondasi dari bangunan sebuah negara. Jika pondasi itu kokoh maka bangunannya juga kokoh.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Rabu Ini Berawan, Sebagian Turun Hujan Sore Hari
“Di rumah atau dimanapun keberadaanya, seorang ibu harus bisa menjadi pendidik, contoh dan teman bagi anak-anaknya,” katanya.
Begitu penting peran ibu dalam mencegah bahaya narkoba, lanjut Hj Ainun, maka harus mengerti dan memahami bahaya penyalahgunaan narkoba.
“Bentengi keluarga dari narkoba dengan mengerti dan memahami bahaya narkoba,” katanya. (T/R13/P1)
Baca Juga: Baznas Jateng Latih Santri dan Mahasiswa di Usaha Boga dan Barista
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Ribuan Peserta Ikuti Seleksi Tenaga Pendukung PPIH Arab Saudi 1446 H