Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dompet Dhuafa Melalui Program Humanesia Ajak Masyarakat Peduli Sesama

siti aisyah - Rabu, 4 Desember 2019 - 00:09 WIB

Rabu, 4 Desember 2019 - 00:09 WIB

0 Views ㅤ

Jakarta, MINA – Dompet Dhuafa (DD) melalui program Humanesia #BeraniBerbagi mengajak masyarakat agar lebih peduli untuk berbagi kebaikan kepada sesama.

Dompet Dhuafa menggalakkan gerakan kado akhir tahun, yaitu Humanesia #BeraniBerbagi, yang merupakan kampanye untuk mengajak masyarakat di penghubung tahun agar lebih peduli dan mau berbagi untuk kebaikan,” kata Direktur Mobilisasi Zakat Infak Sedekah (ZIS) DD Yuli Pujihardi saat Press Conference Humanesia #BeraniBerbagi di Jakarta, Selasa (3/12).

Ia mengatakan, dengan berjalannya program Humanesia akan semakin banyak orang yang terbantu dan mendapatkan manfaat dari program yang disiapkan DD.

Pada program Humanesia 2019, Dompet Dhuafa fokus pada tiga program utama yaitu, pembangunan rumah tetap untuk korban gempa Palu, pembuatan dapur makanan untuk anak-anak Palestina, dan program perlindungan untuk masyarakat dhuafa, termasuk korban bencana.

Baca Juga: Pemprov Jakarta Akan Terapkan WFH Jika Terjadi Banjir di Hari Kerja

Dalam programnya itu, DD bersinergi dan berkolaborasi dengan sejumlah pihak untuk memudahkan masyarakat berdonasi, salah satunya dengan Bank CIMB Niaga Syariah.

“Diharapkan kolaborasi ini bisa memudahkan masyarakat untuk bisa lebih banyak berbagi dan #BeraniBerbagi,” ujar Yuli. (L/hju/HD/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: AWG Beri Edukasi Tentang Palestina di Ponpes Al-Firdaus Bandar Lampung

Rekomendasi untuk Anda

MINA Preneur
Kolom
Indonesia
Internasional