Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dubes: AS Tetap Berkomitmen pada Arsitektur Regional

sajadi - Kamis, 12 Mei 2022 - 03:30 WIB

Kamis, 12 Mei 2022 - 03:30 WIB

6 Views

Jakarta, MINA – Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat untuk Indonesia Sung Kim menyatakan, negaranya tetap berkomitmen terhadap arsitektur regional yang berpusat pada ASEAN, di jantung Indo-Pasifik serta mendukung perannya yang kuat, terpadu, dan konstruktif dalam menangani isu-isu kawasan.

Pernyataan Kim tersebut sehubungan dengan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Khusus AS-ASEAN yang akan berlangsung pada 12-13 Mei 2022 di Washington, D.C, Amerika Serikat.

Kim berharap KTT tersebut akan memperluas peran serta AS dengan ASEAN dalam upaya pemulihan COVID-19 dan ketahanan kesehatan, melawan krisis iklim, mendorong pertumbuhan ekonomi, mempromosikan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, serta memperdalam hubungan antarmasyarakat.

Kim juga menyampaikan pemikirannya mengenai hubungan dan kemitraan AS-Indonesia. Ia sangat optimis menggambarkan hubungan kedua negara.

Baca Juga: ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Gallant

“Kemitraan kita kuat dan dinamis, dan sangat berarti bagi kedua negara kita dan negara-negara lainnya,” ujarnya.

Dalam banyak cara, Kemitraan Strategis AS-Indonesia sangat penting untuk mempertahankan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.

“Komitmen bersama kita akan nilai-nilai demokrasi berarti kita dapat bekerja sama mendorong aksi internasional untuk demokrasi, HAM, dan aturan berbasis hukum,” jelasnya.

Secara ekonomi, perdagangan AS-Indonesia tahun lalu meningkat lebih dari 30 persen dan masih punya banyak potensi sebagai negara dengan populasi penduduk terbanyak ketiga dan keempat di dunia. (R/RE1/P1)

Baca Juga: Trump Disebut Menentang Rencana Israel Aneksasi Tepi Barat

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Internasional