Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Duta Al-Quds: Membela Al-Aqsa Panggilan Akidah

Ali Farkhan Tsani - Senin, 23 Oktober 2023 - 19:57 WIB

Senin, 23 Oktober 2023 - 19:57 WIB

21 Views

Bogor, MINA – Duta Al-Quds Internasional, Ali Farkhan Tsani, menegaskan membela Masjidil Aqsa bagi umat Muslim adalah panggilan akidah.

“Secara akidah, masjid Al-Aqsa adalah satu di antara dua nama masjid tempat suci yang disebutkan dalam Al-Qur’an, merupakan bagian dari tanda-tanda keagungan Allah, terlewat di wilayah yang diberkahi Allah, dan kiblat pertama kaum Muslimin,” ujarnya pada Training Daurah Al-Quds Mahasiswa KKN Sekolah Tinggi Shuffah Al-Quran Abdullah bin Mas’ud (SQABM) Lampung di Aula Muhyiddin Hamidy Kompleks Ponpes Al-Fatah Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, Senin (23/10).

Ia menambahkan, Masjid Al-Aqsa adalah salah satu situs bersejarah tempat singgah Isra Mi’raj Rasulullah dan tempat suci yang ditekankan dikunjungi oleh Rasul, karena keutamaan pahalanya.

Masalahnya, ujar Ali Farkhan, yang juga Redaktur Senior Kantor Berita MINA, Masjidil Aqsa hingga kini masih dalam cenkeraman pendudukan Israel, terjadi yahudisasi, hingga hendak dibagi dua untuk Yahudi dan Muslim, serta akan dirobohkan dan diganti kuil sinagog.

Baca Juga: Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

Solidaritas Palestina

Ali Farkhan Tsani, alumni Mu’assasah Al-Quds Ad-Dauliyah Yaman, menambahkan pada Materi Training Daurah Al-Quds, terkait pentingnya menunjukkan solidaritas terhadap perjuangan bangsa Palestina, mengingat ini bagian dari membantu kaum yang dizalimi dan menolong sesama manusia yang memerlukan pertolongan.

“Ini juga bagian dari kepedulian sesama warga dunia, untuk mewujudan perdamaian abadi dan menghapus penjajahan dari muka bumi sesuai Konstitusi UUD 1945,” ujarnya.

Sekretaris Jenderal AWG Yusuf Maulana mengatakan, kegiatan Daurah Al-Quds diprogramkan akan dilaksanakan di seluruh Biro AWG di daerah-daerah, baik dilaksanakan pada Bulan Solidaritas Palestina (BSP) bulan November mendatang, maupun waktu-waktu lain sesudahnya.

Baca Juga: AWG Gelar Dauroh Akbar Internasional Baitul Maqdis di Masjid Terbesar Lampung

Materi Training Daurah Al-Quds, sebagai pembekalan literasi keimanan dan keilmuan terdiri 7 (tujuh), meliputi : Al-Quds tinjauan Al-Quran, Al-Quds tinjauan Al-Hadits, Sejarah Palestina sejak jaman Nabi-Nabi, Sejarah Masjidil Aqsa, Mewaspadai Yahudi dan Zionisme, Geopolitik Palestina di kancah international, dan Pembebasan Al-Aqsa secara berjama’ah.

Kegiatan diselenggarakan oleh Lembaga Kepalestinaan Aqsa Working Group (AWG) dalam rangka menyambut Bulan Solidaritas Palestina (BSP) November 2023 mendatang. (L/RS2/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Embassy Gathering Jadi Ajang Silaturahim Komunitas Diplomatik Indonesia

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Indonesia
Dunia Islam
Indonesia
Indonesia
Indonesia