Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Empat Ruas Tol Berlakukan Ganjil Genap Hingga 2 Januari 2022

Hasanatun Aliyah - Senin, 20 Desember 2021 - 09:54 WIB

Senin, 20 Desember 2021 - 09:54 WIB

6 Views

Jakarta, MINA –  Peraturan ganjil genap (Gage) diberlakukan di empat ruas jalan tol mulai Senin 20 Desember 2021 ini hingga 2 Januari 2022 menghadapi libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022.

Ketentuan ini diberlakukan  untuk menekan mobilitas masyarakat selama Nataru 2022 dengan proyeksi menekan penyebaran Covid-19.

Aturan ganjil genap diterapkan di ruas tol Tangerang-Merak, ruas tol Bogor-Ciawi-Cigombong, ruas tol Cikampek-Palimanan-Kranci, dan ruas tol Cikampek-Padalarang-Cileunyi.

Terkait ini, PT Jasa Marga (Perseto) menyatakan akan mendukung pemerintah dalam implementasi sistem ganjil genap di tol.

Baca Juga: Guru Tak Tergantikan oleh Teknologi, Mendikdasmen Abdul Mu’ti Tekankan Peningkatan Kompetensi dan Nilai Budaya

“Kami pada prinsipnya akan mendukung kebijakan yang diambil dari pemerintah tersebut,” ujar Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru Santoso dikutip dari Pikiran Rakyat, Senin (20/12).

Sebelumnya pada kesempatan lain, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, selain di ruas tol kebijakan ganjil genap juga akan diterapkan di wilayah aglomerasi, ibu kota provinsi, area tempat wisata, dan wilayah peningkatan mobilitas.

“Sistem ganjil genap diterapkan di ruas jalan tol Tangerang-Merak, ruas tol Bogor-Ciawi-Cigombong, ruas tol Cikampek-Palimanan-Kanci, ruas tol Cikampek-Padalarang-Cileunyi dari tanggal 20 Desember 2021 -2 Januari 2021,” ungkap Budi saat rapat bersama Komisi V DPR, Rabu, 1 Desember 2021 lalu.

Selain menerapkan ganjil-genap, lanjut Budi, pemerintah juga akan menerapkan buka-tutup tempat istirahat (rest area).

Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ilmu Senjata Terkuat Bebaskan Al-Aqsa

Adapula sistem satu arah (one way), sistem lawan arah (contraflow), serta melakukan tes acak di rest area dan tempat-tempat yang ditetapkan.(R/R5/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Kunjungi Rasil, Radio Nurul Iman Yaman Bahas Pengelolaan Radio

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia