Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Erupsi Gunung Agung Sangat Berdampak Pada Kunjungan Wisatawan

Rendi Setiawan - Rabu, 29 November 2017 - 20:34 WIB

Rabu, 29 November 2017 - 20:34 WIB

157 Views

Gunung Agung
Gunung Agung, kabupaten Karangasem, Bali. (foto: inet)
<a href=

Gunung Agung" width="480" height="299" /> Gunung Agung, kabupaten Karangasem, Bali. (foto: inet)

Jakarta, MINA – Ketua Komisi X DPR RI Djoko Udjianto menyatakan, erupsi Gunung Agung sangat berdampak pada jumlah kunjungan wisatawan manca negara ke Pulau Bali. Karena itu, ia berharap agar bencana alam tersebut tidak berlangsung lama agar tidak mempengaruhi jumlah wisatawan yang datang ke Bali.

“Kunjungan wisatanya tentunya ini akan turun drastis. Ini tidak mudah kita atasi karena faktor alam, sesuatu yang tidak bisa kita kontrol,” kata Djoko dalam keterangan tertulisnya yang diterima MINA, Rabu (29/11).

Politisi Demokrat ini menyatakan wisatawan masih bisa menggunakan moda transportasi lain untuk berkunjung  ke Bali, salah satunya melalui jalur darat dari Surabaya ke Banyuwangi, dilanjutkan ke Gilimanuk dengan menyeberangi laut. Menurutnya, alternatif ini bisa dioptimalkan selama penutupan Bandara Ngurah Rai berlangsung.

“Supaya wisatawan tidak kecewa, bisa dari Surabaya ke Banyuwangi juga ada penerbangan, kereta api juga ada. Kemudian menyeberang ke Gilimanuk. Mudah-mudahan saja ini tidak berlangsung lama dan penerbangan bisa dibuka kembali,” ujar politisi Partai Demokrat itu.

Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris

Saat ini diketahui, BNPB menaikkan level status Gunung Agung dari siaga menjadi awas, Senin pagi. Langkah ini dilakukan, karena aktivitas vulkanik gunung tertinggi di Provinsi Bali itu semakin meningkat. (R06/RS3)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK