Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara Konfirmasi Pelaksanaan Piala AFF 2020

Lailatul Mukarromah - Selasa, 16 Juni 2020 - 06:12 WIB

Selasa, 16 Juni 2020 - 06:12 WIB

8 Views

Bangkok, MINA – Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) telah mengkonfirmasi jadwal pelaksanaan Piala AFF 2020.akan diselengarakan pada 23 November hingga 31 Desember.

Dilansir dari Bangkok Post, Piala AFF 2020  undian grup Piala AFF 2020 akan diadakan pada Agustus di Vietnam. Demikian keterangan yang dikutip MINA, Selasa (16/6).

Wakil Presiden AFF, Tran Quac Tuan mengadakan pertemuan konferensi video dengan anggota dewan federasi pada akhir pekan lalu.

Pertemuan itu juga menghasilkan kesepakatan untuk menggelar Piala AFF Futsal Cup yang akan dihelat pada 2-7 Desember 2020, kemudian Piala AFF Futsal akan dihelat pada 25-31 Januari 2021, keduanya akan dihelat di Thailand.

Baca Juga: Komite Olimpiade Palestina Kecam Pembongkaran Akademi Olahraga di Yerusalem

Sementara itu, anggota dewan lebih menyukai mengadopsi aturan FIFA terbaru yang memungkinkan masing-masing tim untuk dapat melakukan lima pergantian pemain dan mengizikan tim untuk mendaftarkan skuat yang lebih besar, dari biasanya hanya 23 pemain.

Dalam Perebutan Piala AFF tahun 2018 sebelumnya, Vietnam keluar sebagai juara setelah mengalahkan Malaysia di final.

Pada Piala AFF 2018, timnas Indonesia tampil buruk dengan tidak lolos dari fase grup.

Saat timnas Indonesia di bawah besutan Bima Sakti tergabung dalam Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura, dan Timor Leste.

Baca Juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Menang Telak, Raih 7-0 Lawan Myanmar

Timnas Indonesia gagal lolos ke semifinal dan hanya finis di posisi keempat klasemen dengan 4 poin di bawah Singapura, Filipina, dan Thailand. Filipina keluar sebagai runner-up Grup B dan Thailand keluar sebagai juara.

Pada babak grup, timnas Indonesia hanya mampu menang satu kali, yakni melawan Timor Leste dengan skor 3-1.

Sisanya, timnas Indonesia kalah 0-1 melawan Singapura di laga perdana, kemudian kalah 2-4 dari Thailand, dan bermain imbang 0-0 kontra Singapura. (R/R11/P1

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Timnas Indonesia Bantai Arab Saudi 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport
Indonesia