Beirut, MINA – Walikota Beirut, Marwan Abboud, sambil menangis ketika berbicara kepada wartawan beberapa jam setelah ledakan besar mengguncang kota, mengatakan, bahwa ledakan yang terjadi seperti ledakan di Hiroshima atau Nagasaki pada akhir Perang Dunia II.
Ledakan “mirip dengan apa yang terjadi di Jepang, di Hiroshima dan Nagasaki,” kata Abboud, menambahkan bahwa ia belum pernah melihat ledakan sebesar itu.
“Saya belum pernah melihat kehancuran sebesar ini. Ini adalah bencana nasional, ini adalah bencana bagi Lebanon,” lanjutnya, seperti dilaporkan Morocco World News, Rabu (5/8).
“Kita harus tetap kuat, kita harus bertahan dan berani,” kata Abboud.
Baca Juga: Ribuan Warga Suriah Pesisir Mengungsi ke Lebanon karena Konflik Sektarian
Kepala Keamanan Nasional Lebanon mengatakan bahwa ledakan terjadi di daerah yang mengandung bahan yang sangat eksplosif. (T/RS2/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Suriah Umumkan Berakhirnya Operasi Militer di Wilayah Pesisir