Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Serukan Rakyat Palestina Tingkatkan Perlawanan di Tepi Barat

Nur Hadis - Kamis, 13 Oktober 2022 - 05:34 WIB

Kamis, 13 Oktober 2022 - 05:34 WIB

10 Views

Yerusalem, Palestina, MINA – Gerakan Hamas dalam sebuah pernyataan resmi yang dikutip MINA dari paltimeps.ps, Kamis, (13/10) memberikan penghormatan kepada seluruh rakyat Palestina yang bangkit di berbagai kota dan melakukan perlawanan terhadap pendudukan Zionis di semua titik untuk membela Yerusalem dan Masjid Al-Aqsa yang diberkati.

Pada pernyataan tersebut, Hamas juga memberikan penghormatan kepada Osama Mahmoud Adawi (18) yang syahid hari ini akibat tembakan peluru tentara pendudukan zionis Israel.

“Kami juga memberi hormat kepada pejuang dan para pahlawan yang melakukan perlawanan terhadap tentara pendudukan Israel di kamp Azoub, Hebron, Betlehem, Ramallah, Al- Bireh, Nablus, Jenin, Tulkarm, dan Qalqilya, sebagai bentuk dukungan berdasarkan kepahlawanan kubu Shuafat, yang terkepung di Yerusalem, dan untuk membela Masjid Al-Aqsa dan Ibrahimi,” katanya.

Hamas juga menyerukan kepada seluruh rakyat Palestina untuk meningkatkan perlawanan. “Kepada seluruh rakyat dan pemuda di seluruh Tepi Barat untuk meningkatkan perlawan pendudukan di mana-mana, dan dengan segala cara yang ada sampai (zionis) meninggalkan tanah, dan tempat-tempat suci kami, juga untuk mencapai aspirasi rakyat kami untuk kemerdekaan dan kembali,” ujarnya.

Baca Juga: Sandera Israel di Gaza Jadi Target Serangan Tel Aviv

Beberapa waktu terakhir, pejuang meningkatkan perlawanan terhadap tentara pendudukan Israel. Aksi ini menimbulkan semangat menggelora di berbagai titik di Tepi Barat.

Wakil Ketua Parlemen Palestina Hasan Kharisyah mengatakan, kondisi Tepi Barat saat ini tengah menuju Intifadah bersenjata, terkait meningkatnya eskalasi perlawanan pejuang Palestina yang merespon setiap kejahatan penjajah zionis Israel. (T/B03/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tentara Israel Hancurkan 25 km Jalan di Jenin

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Breaking News
Palestina
Palestina
Palestina
MINA Millenia
MINA Health
Asia
Indonesia
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) RI Hadi Tjahjanto (foto: Humas Kemenko Polhukam)
Indonesia