IBF Akan Selenggarakan Bazar Makanan Halal

foto: Ketua Panitia IBF, Anis Baswedan (Neni Reza/ MINA)
foto: Ketua Panitia , (Neni Reza/ MINA)

Jakarta, 13 Jumadil Awwal 1437/22 Februari 2016 (MINA) – Ketua panitia Islamic Book Fair (IBF) M. Anis Baswedan, mengatakan, menyelanggarakan bazar khusus dalam pameran yang akan diselenggarakan di Istora Senayan, Jakarta, Jum’at (26/2) mendatang.

Acara tersebut bertujuan untuk memudahkan pengunjung mengonsumsi makanan yang murah dan halal saat siang dan malam.

“Urusan makan bukan hanya urusan kenyang, kita harus lebih memerhatikan dari mana uang yang didapat dan apa yang dimakan, karena makanan itu akan berpegaruh besar pada kejiwaan,” ujarnya pada Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Senin (22/2).

Ia menambahkan, penyediaan makanan halal ini baru disediakan tahun ini, dan akan dibuatkan area khusus sendiri, agar memudahkan pengunjung mendapatkan makanan dengan harga yang terjangkau.

“Selama ini, pengunjung mencari makanan ke restoran-restoran terdekat, tapi kali ini kami akan menyediakan makanan, mudah-mudahan rame ya,” tambahnya.

Menurutnya, IBF akan dibuka oleh menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anis Baswedan pada Jum’at (26/2), dan akan dihadiri oleh peserta dari Mesir dan Bruney Darussalam.

Selain itu, dalam acara yang akan berlangsung dari 26 Februari sampai 6 Maret itu akan dihadiri oleh para penasehat IBF seperti, Bahtiar Natsir, Yusuf Mansur, Nasarudin Umar, Didin Hafidhuddin, dan Safi’i Antonio.

Acara itu akan diramaikan dengan berbagai lomba seperti; Marawis, Syarhil dan Fahmil Qur’an, Qasidah dan Rabana, Cerdas Cermat, Hafidz Qur’an dan Islamic Singer Audition, ditambah lagi dengan acara Islamic Book Award, Launching dan Bedah buku, Talkshow Inspiratif, Meet dan Greet Dengan Penulis, Workshop Belajar dan Membaca Al-Qur’an, dan Indonesia Nasyid Awards.

Adapun persiapan acara antara lain dengan memasang tenda-tenda untuk mengantisipasi pengunjung yang datang, dan menyiapkan Stand dan Area Kids Zone untuk anak-anak, menyiapkan Mushola untuk laki-laki dan perempuan.

Selain itu, acara tersebut juga dimulai dari pukul 10 pagi sampai pukul 21.00 WIB, dan akan diramaikan dengan 423 penerbit.(L/nrz/fit/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Abu Al Ghazi

Editor: Bahron Ansori

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.