Indocomtech 2022 Siap Percepat Transformasi Digital di Indonesia

Jakarta, MINA – Ajang informasi dan komunikasi terbesar di Indonesia, Indocomtech Berlangsung di hall A, Jakarta Convention Centre (JCC), pada 22-26 Juni 2022.

Hari Ahad (26/6) menandai puncak dari gelaran pameran yang terselenggara oleh Yayasan APKOMINDO Indonesia (YAI) berkolaborasi dengan PT Traya Eksibisi Internasional ini.

Direktur Traya Eksibisi Internasional, Bambang Setiawan menyatakan, Indocomtech sukses menjadi tolak ukur dari perkembangan teknologi dan siap mempercepat tansportasi dgital di Indonesia.

Indocomtech 2022 mengusung tema ‘Discover The Possibilities’ dengan mengajak masyarakat menyelami kembali realitas saat ini, dimana jarak tidak lagi menjadi kendala. Hal yang sebelumnya dianggap tidak mungkin, kini sudah di depan mata, sangat bisa dilakukan.

“Semua sudah tidak ada jarak lagi, yang pastinya banyak hal baru yang bisa dilakukan. Indocomtech kami hadirkan untuk menjawab kebutuhan masyarakat dalam mengoptimalkan teknologi terkini untuk meningkatkan kualitas hidup di masa endemi,” tutunya.

Ketua Yayasan Apkomindo Indonesia, Hidayat Tjokrodjojo, berharap gelaran Indocomtech 2022 ini mampu memberikan solusi, hiburan dan wawasan terkait dunia teknologi yang sedang berkembang saat ini sekaligus melepas kerinduan berada dalam atmosfer pameran teknologi informasi terbesar secara langsung.

Sebanyak 100 perusahaan berasal dari bidang telekomunikasi, komputer, software, game, smartphone, produk elektronik, dan aksesori ikut serta dalam ajang Indocomtech 2022.

Sejumlah exhibitor perusahaan menawarkan beragam diskon dan promo khusus selama pameran teknoloagi yang digelar setelah dua tahun absen akibat pandemi COVID-19.Selain potongan harga, beberapa booth juga menyediakan hadiah menarik untuk menarik minat pengunjung.

Selain itu, digelar pula event penjualan produk clearance sale dengan diskon hingga 90 persen, juga hadiah doorprize bagi para pengunjung.

Selama lima hari, pameran Indocomtech 2022 bisa dikunjungi mulai dari pukul 10.00 pagi hingga 21.000 malam WIB.(R/R1/P2)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.