Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indonesia Selangkah Lagi Menuju Piala Dunia U-17

sajadi - Jumat, 28 September 2018 - 13:46 WIB

Jumat, 28 September 2018 - 13:46 WIB

5 Views

Kuala Lumpur, MINA – Tim Nasional Sepak bola U-16 Indonesia satu pertandingan lagi menuju ke Piala Dunia U-17, setelah memastikan satu tempat di perempat final Piala AFC U-16 Kuala Lumpur, Malaysia.

Jika Indonesia berhasil lolos ke semifinal Piala AFC, maka secara otomatis dipastikan akan memperoleh tempat di Piala Dunia U-17 tahun 2019 nanti di Peru.

Pelatih kepala tim nasional Indonesia U-16, Fakhri Husaini, selalu memberikan motivasi kepada anak didiknya agar terus berjuang untuk meraih tempat di Piala Dunia U-17 yang sudah di depan mata.

“Saya selalu sampaikan ke anak-anak bahwa kami hanya butuh waktu 360 menit menuju Piala Dunia. Saat ini kami sudah melewati 270 menit dan tinggal berjuang di 90 menit yang tersisa,” jelas Fakhri setelah pertandingan antara Indonesia U-16 melawan India U-16 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (27/9).

Baca Juga: Komite Olimpiade Palestina Kecam Pembongkaran Akademi Olahraga di Yerusalem

Dalam pertandingan tersebut Indonesia berhasil menahan imbang India 0-0 dalam partai lanjutan putaran grup C dan berhasil menjadi juara group.

Sementara itu India juga dipastikan lolos ke perempat final sebagai peringkat kedua di group C dengan koleksi nilai yang sama lima poin dari tiga pertandingan dan akan menghadapi juara group D.

Di perempat final nanti, Indonesia akan menghadapi peringkat kedua dari Grup D yang kemungkinan melawan Australia, Irak atau bahkan Korea Selatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Senin (1/10). (R/Sj/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Menang Telak, Raih 7-0 Lawan Myanmar

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
Indonesia
Indonesia
Indonesia