Yerusalem, MINA – Pemerintah pendudukan Israel berencana membangun ribuan unit rumah dan proyek untuk pemukim Yahudi di Yerusalem timur, termasuk sekolah agama di lingkungan Palestina Sheikh Jarrah.
Menurut surat kabar Haaretz pada Kamis (23/1), ada rencana besar Israel yang mencakup pembangunan sekitar 9.000 rumah pemukim di lokasi Bandara Internasional Yerusalem di Qalandia, yang berdekatan dengan desa Kafr Aqab.
Dalam beberapa tahun terakhir, otoritas pendudukan Israel menyetujui rencana untuk membangun pemukiman Yahudi di tanah bandara, yang didirikan pada tahun 1920 sebelum ditutup untuk semua lalu lintas sipil setelah pecahnya Intifada kedua pada 2000.
Haaretz menambahkan, komite perencanaan dan pembangunan distrik Israel juga membahas beberapa rencana yang akan dilaksanakan di Yerusalem timur, termasuk pembangunan sekolah agama delapan lantai untuk para pemukim di jantung lingkungan Sheikh Jarrah.
Baca Juga: Komandan Hamas Yang Diklaim Dibunuh Israel, Muncul di Gaza
Haaretz juga mengatakan, pemerintah Israel bermaksud untuk membahas rencana memperluas pemukiman Givat Shaked di dekat desa Sharafat di tenggara Yerusalem dan membangun 700 rumah pemukim. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Gaza Siapkan Pembukaan Tahun Ajaran Baru