New York, MINA – Duta Besar Israel untuk PBB, Danny Danon, mengungkapkan bahwa dia sedang intensif melakukan dialog dengan rekan-rekannya dari 12 negara Arab yang tidak memiliki hubungan diplomatik dengan negaranya
Ia menyebut sebagai “pembicaraan yang tenang,” katanya kepadaYnet News yang dikutip MINA, Selasa (28/11).
Danon mengatakan bahwa atmosfir di PBB sekarang berbeda dengan apa yang terjadi pada masa lalu.
“Kami pernah dilarang dari setiap diskusi dan acara yang diadakan oleh duta besar negara-negara ini. Namun sekarang kami bekerja sama dengan mereka setiap pekan,” ujarnya, seperti disebutkan Middle East Monitor (MEMO).
Baca Juga: Presiden Aoun: Lebanon Tidak Punya Pilihan Selain Negosiasi dengan Israel
“Negara Israel bukan masalah regional, tapi ini adalah solusi regional. Itulah sebabnya kami memperkuat kerja sama ini,” katanya.
Danon juga menggambarkan pertemuan dengan para duta besar tersebut sebagai “ramah” dan kadang-kadang “hangat.”
Dia juga melaporkan perubahan tersebut ke Duta Besar AS yang baru di PBB, Nikki Haley.
“Pengetahuan tentang dukungan AS untuk Israel saat ini bersifat publik. Ini mencapai tempat-tempat yang belum pernah diraihnya pada masa lalu,” imbuhnya. (T/RS2/P1)
Baca Juga: Wamenlu Anis Matta Dorong Diplomasi Damai di Manama Dialogue 2025
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Lebanon Tuduh Israel Tanggapi Tawaran Negosiasi dengan “mengintensifkan” Serangan















Mina Indonesia
Mina Arabic