Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

KEMENAG AKAN ADAKAN PENTAS PAI TINGKAT NASIONAL VII 2015

IT MINA - Ahad, 21 Juni 2015 - 02:03 WIB

Ahad, 21 Juni 2015 - 02:03 WIB

656 Views

Sekretariat Jenderal Kemenag R.I, Panitia dan Tim Perumus Pekan Ketrampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Direktorat PAI melaksanakan rapat (Foto: Kemenag)
Sekretariat Jenderal Kemenag R.I, Panitia dan Tim Perumus Pekan Ketrampilan dan Seni <a href=

Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Direktorat PAI melaksanakan rapat (Foto: Kemenag)" width="300" height="225" /> Sekretariat Jenderal Kemenag R.I, Panitia dan Tim Perumus Pekan Ketrampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Direktorat PAI melaksanakan rapat (Foto: Kemenag)

Jakarta, 4 Ramadhan 1436/ 20 Juni 2015 (MINA) – Kementerian Agama melalui Dirjen Pendidikan Islam akan mengadakan Pentas “Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PAI) Tingkat Nasional VII tahun 2015.

Menurut keterangan Ditjen Pendidikan Kemenag, Sabtu, pentas PAI 2015 rencananya akan diselenggarakan pada 10-14 Agustus 2015 di Asrama Haji Embarkasi Bekasi Jawa Barat. Hal ini merupakan kegiatan Direktorat PAI ke-7 kalinya sejak dicanangkan tahun 2008.

Pada Jum’at (19/6) bertempat di Ruang Rapat Lantai II, Sekretariat Jenderal Kemenag R.I, Panitia dan Tim Perumus Pekan Ketrampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Direktorat PAI melaksanakan rapat dengan fokus pada pesiapan lomba khususnya penyusunan soal Lomba Cerdas Cermat PAI (LCC PAI) untuk Tingkat SD dan SMP.

Pentas PAI digagas sebagai implementasi Peraturan Dirjen Pendidikan Islam No. Dj.I/12A Tahun 2009 tentang Penyelenggaraan Kegiatan Ekstrakurikuler PAI di Sekolah. Pentas PAI merupakan wahana kompetisi siswa di bidang ketrampilan dan seni PAI yang dilaksanakan secara berjenjang mulai dari tingkat sekolah, gugus, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi hingga tingkat nasional.

Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina

Tujuan Pentas PAI sendiri antara lain untuk menumbuhkembangkan minat, bakat dan kreativitas di bidang ketrampilan dan seni PAI, juga menanamkan sikap keberanian, kemandirian dan sportivitas siswa.

Pentas PAI VII kali ini akan diikuti oleh siswa SD, SMP, SMA dan SMK dari 33 provinsi di seluruh wilayah Indonesia. Adapun jenis mata lomba yang dikompetisikan antara lain: Musabaqoh Tilawatil Qur`an (MTQ), Lomba Pidato PAI, Musabaqoh Hifzhul Quran (MHQ), Lomba Cerdas Cermat PAI, Lomba Kaligrafi Islam, Lomba Nasyid, Lomba Debat PAI dan Lomba Kreasi Busana.

LCC PAI sebagai salah satu mata lomba yang diujikan memerlukan persiapan khusus terutama dalam penyusunan soal yang berkualitas.

Hadir Dr. Halfian Lubis selaku Kasubdit PAI pada SD dan Dr. Nifasri M. Nir, Kasubdit PAI pada SMP yang mendampingi dan mengawasi langsung para tim perumus soal yang terdiri dari para guru pilihan di tingkat nasional.

Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat

Dengan motto “Sportif Berkompetisi, Raih Prestasi, Bumikan PAI” Ditpai berharap Pentas PAI Nasional VII tahun ini akan berjalan lancar dan sukses. (T/P010/P2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Timnas Indonesia Matangkan Persiapan Hadapi Bahrain

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK
Pendidikan dan IPTEK