Jakarta, 22 Februari 2016/ 13 Jumadil Awwal 1437(MINA) – Ketua Panitia Islamic Book Fair (IBF), M. Anis Baswedan mengatakan bahwa IBF bukan hanya milik Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) akan tetapi milik umat.
“Tujuan IBF tahun ini hampir sama dengan tahun kemarin diantaranya, gerakan dakwah dengan mengenalkan buku-buku agama kepada masyarakat,” ujar Anis kepada Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Senin (22/2).
Anis mengatakan, IBF tahun ini harus lebih baik dari tahun sebelumnya.
“Mudah-mudahan dengan IBF orang-orang menjadi lebih giat membaca, menambah wawasan, serta anak-anak pun ikut andil dan giat membaca,”ujar Anis.
Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina
Bagi IKAPI selaku penyelenggara, IBF bukan suatu bisnis, akan tetapi merupakan suatu bentuk dakwah dan sarana informasi pendidikan kepada warga Indonesia.
“Hal ini kita tekankan bersama bahwasanya IBF adalah bentuk dakwah dan sarana informasi pendidikan yang mendidik,” tambahnya.
Agenda IBF tahun ini hampir sama dengan tahun kemarin diantaranya, pameran buku, baju-baju dan hijab muslim, aksesoris, arena bermain anak-anak, pameran replica pedang Rasululullah dan replica mumi, serta area memanah dan halal foodcourt yang menjadi tambahan IBF tahun ini. (L/fit/P007-P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat