Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

McDonald’s Sumbangkan Ribuan Makanan Gratis Kepada Pasukan Israel

kurnia - Sabtu, 14 Oktober 2023 - 18:55 WIB

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 18:55 WIB

27 Views ㅤ

Tel aviv, MINA – McDonald’s Israel mengumumkan bahwa mereka memberikan ribuan makanan gratis kepada Pasukan Pertahanan Israel dan warga Israel setelah serangan mendadak Hamas pada Sabtu (7/10).

Dalam sebuah Instagram Storiesnya, McDonald’s mengatakan bahwa mereka telah menyumbangkan “puluhan ribu makanan” di seluruh Israel selama beberapa hari terakhir selama konflik yang sedang berlangsung.

Ia menulis, menurut terjemahan dari bahasa Ibrani ke bahasa Inggris oleh Insider, “McDonald’s menyumbangkan dan terus menyumbangkan puluhan ribu makanan kepada unit IDF, polisi, rumah sakit, penduduk di sekitar Jalur Gaza dan semua pasukan penyelamat.

“Kami terus menyumbangkan ribuan makanan setiap hari untuk pasukan kami di seluruh negeri. Selain diskon 50% untuk tentara dan aparat keamanan yang datang ke cabang kami.”

Baca Juga: DPR AS Keluarkan RUU yang Mengancam Organisasi Pro-Palestina 

Pihaknya menjelaskan, dalam satu postingan bahwa mereka telah membuka lima restoran semata-mata dengan tujuan memberikan bantuan dan sumbangan kepada pasukan keamanan dan berencana untuk mengirimkan 4.000 makanan setiap hari.

Sejauh ini raksasa makanan cepat saji tersebut telah menyumbangkan 12.000 makanan kepada IDF dan penduduk Israel di daerah sekitarnya, menurut sebuah postingan pada hari Kamis. Gambar di postingan tersebut menunjukkan mobil-mobil yang memuat makanan McDonald’s dan tentara serta pekerja di rumah sakit menerima paket tersebut.

Salah satu video menunjukkan para pekerja McDonald’s menyiapkan makanan dan paket untuk dikirim ke pangkalan militer di Israel Selatan. (T/R4/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Internasional
Internasional
Internasional
Internasional