Mendikbudristek Batalkan Kenaikan UKT

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim dalam sebuah acara di DPR RI (foto: dok MINA)

Jakarta, MINA – Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan keputusan pembatalan kenaikan uang kenaikan tunggal (UKT) perguruan tinggi negeri (PTN).

Mendikbudristek menyebut, keputusan itu diambil setelah menindaklanjuti masukan masyarakat terkait implementasi UKT tahun ajaran 2024/2025 dan sejumlah koordinasi dengan PTN, termasuk PTN berbadan hukum (PTN-BH).

“Baru saja saya bertemu dengan Bapak Presiden dan beliau menyetujui pembatalan kenaikan UKT. Dalam waktu dekat Kemendikbudristek akan mereevaluasi ajuan UKT dari seluruh PTN,” kata Mendikbudristek selepas bertemu Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (27/5).

“Terkait implementasi Permendikbudristek, Dirjen Diktiristek akan mengumumkan detil teknisnya,” tambahnya.

Sebelumnya, kenaikan tarif UKT memicu polemik di berbagai perguruan tinggi negeri. Bahkan, mahasiswa di sejumlah kampus menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan UKT. []

Baca Juga:  Presiden Jokowi Laksanakan Shalat Idul Adha di Semarang

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sajadi

Editor: Widi Kusnadi