Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menlu RI: Indonesia Berharap Peran UE Wujudkan Kemerdekaan Palestina

sajadi - Rabu, 2 Juni 2021 - 21:28 WIB

Rabu, 2 Juni 2021 - 21:28 WIB

4 Views

Jakarta, MINA – Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi mengatakan, Indonesia mengharapkan peran dan dukungan Uni Eropa (UE) dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina.

Hal tersebut Menlu sampaikan saat bertemu dengan Josep Borrell, Perwakilan Tinggi Uni Eropa untuk Urusan Luar Negeri dan Kebijakan Keamanan di Kantor Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta, Rabu (2/6).

Dalam pertemuan tersebut, Menlu juga menegaskan, Indonesia menyambut baik gencatan senjata dan berharap semua pihak berkomitmen untuk menjaga
situasi yang kondusif.

Retno menekankan pentingnya upaya mencegah terjadinya kembali lingkaran kekerasan dan menyelesaikan core issue yaitu pengakhiran penjajahan Israel melalui negosiasi yang kredibel untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina berdasarkan solusi dua negara dan parameters yang telah disepakati secara internasional.

Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024  

Sementara itu, Borrell sepakat dengan Retno, satu-satunya solusi bagi rakyat Palestina adalah solusi dua negara.

Tapi perwakilan tinggi UE itu menekankan, tidak bisa hanya mengulang solusi dua negara sebagai kalimat kosong atau cara retoris untuk mengatasi masalah.

“Kita harus bisa melakukan sesuatu. Jika kita benar-benar yakin ini adalah solusi, kita harus lebih aktif, mendorong solusi ini menjadi kenyataan, dan bukan kalimat yang justru tidak membuat perbaikan bagi situasi rakyat Palestina,” ujarnya.

Borrell menegaskan, ini adalah kesempatan yang baik untuk bekerja ke arah itu, setelah gencatan senjata.

Baca Juga: Al-Qassam Sita Tiga Drone Israel

“Kita tidak harus menunggu beberapa tahun sampai ledakan kekerasan berikutnya, tetapi benar-benar terlibat dalam upaya baru, pada proses baru untuk pemeliharaan perdamaian dan negosiasi perdamaian di Timur Tengah,” tegasnya. (L/RE1/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Parlemen Inggris Desak Pemerintah Segera Beri Visa Medis untuk Anak-Anak Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Eropa
Internasional
Palestina
Indonesia
Eropa
Palestina