Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MI Al-Fatah Adakan Pembukaan Ekstrakurikuler Perdana Tapak Suci dan Karate

Lailatul Mukarromah - Ahad, 16 Agustus 2020 - 13:51 WIB

Ahad, 16 Agustus 2020 - 13:51 WIB

2 Views

Cileungsi, Bogor, MINA – Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Fatah mengadakan sosialisasi sekaligus pembukaan ekstrakurikuler perdana Tapak Suci dan Karate di Pondok Pesantren Al-Fatah, pada Ahad (16/8) pagi.

“Program ekskul ini diadakan untuk membangun mental agar siswa mampu menjadi mukmin yang kuat. Kuat secara fisik, badan, dan mental. Maka siswa harus berolahraga dengan banyak latihan, karena tanpa latihan fisik kita akan lemah,” kata Mudirus Shuffah (Pimpinan Pesantren), Saeful Bahri saat acara pembukaan.

Kegiatan ekstrakurikuler Tapak Suci dan Karate merupakan ekskul pilihan. Siswa harus memilih kegiatan antara Tapak Suci atau Karate. Kegiatan tersebut, merupakan kegiatan yang wajib diikuti dari tingkat MI, MTs sampai tingkat Aliyah (MA).

“Untuk menjadi siswa yang kuat, harus berlatih dengan cara-cara yang benar. Antara lain dengan adanya program latihan silat dan karate sehingga punya kekuatan yang maksimal, dan harus bersungguh-sungguh,” tambahnya.

Baca Juga: Aya Asaqas, Skateboarder Wanita Afrika Pertama yang Masuk Olimpiade Paris

Saeful Bahri mengatakan, target untuk tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) minimal selesai sabuk kuning (tingkat siswa), sehingga nantinya bisa menghasilkan atlet-atlet yang berprestasi sampai ke nasional.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, kegiatan ekstrakulikuler Tapak Suci dan Karate tingkat MI resmi dibuka,” kata Saeful Bahri selaku pimpinan pondok.

Berikut nama-nama Pelatih di Pondok Pesantren Al-Fatah Cileungsi:

Tapak Suci:
1. Kader Afan Abdul Jabbar (Bogor)
2. Kader Faqih Ash Shobir (Lampung)
3. Kader Hamidudin Sya’bani (Bogor)
4. Kader Lailatul Mukarromah (Lampung)
5. Kader Eva Laelatul Fitri (Lampung)
6. Kader M Mahesa Prastyo (Bogor)
7. Kader Jundia Takia (Bogor)

Baca Juga: Rusia Kecam Larangan Atlet berhijab Hadiri Pembukaan Olimpiade Paris

Karate:
1. Sihan Agus Darmadji (Bogor)
2. Sihan Untung Sukardi (Sukabumi)
3. Sihan Heri Sahuri (Karawang)
4. Sihan Suroso (Bogor)
5. Sihan Kosasih (Jakarta)
6. Sempay Nurul Kamarullah (Bogor)
7. Sempay Arief Rahman Siregar (Bogor)

8. Sempay Yusuf Suprihal (Bogor)
9. Sempay Pasa (Bekasi)
10. Sempay Fauzi Abdillah (Banten)
11. Sempay Luqman Hakim (Bogor)
12. Sempay Ibnu Ramadhan (Bogor)
13. Sempay Aulia (Tangerang)
14. Sempay Pujiono (Cilacap)
(L/R11/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Indonesia Gunakan Seragam Desainer Didit di Pembukaan Olimpiade 2024

Rekomendasi untuk Anda