Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengusaha Palestina: Penangguhan Ekspor Gaza oleh Israel Berisiko ‘Bencana’

Rudi Hendrik - Kamis, 7 September 2023 - 17:34 WIB

Kamis, 7 September 2023 - 17:34 WIB

15 Views

Blokade yang dilakukan Israel telah membunuh industri tekstil Gaza yang dulunya aktif. (Muhammad Asad)

Gaza, MINA – Dunia usaha Palestina pada Selasa (5/9) memperingatkan bahwa keputusan Israel untuk menangguhkan ekspor dari Jalur Gaza menempatkan wilayah Palestina itu pada risiko “bencana kemanusiaan”.

Dikutip dari The New Arab, Kamis (7/9), panglima militer Israel pada Senin (4/9) memerintahkan penghentian pengiriman komersial dari Gaza ke Israel, setelah adanya dugaan upaya penyelundupan bahan peledak.

Jalur Gaza berada di bawah blokade Israel yang melumpuhkan sejak kelompok Islam Hamas merebut kekuasaan di wilayah Palestina pada tahun 2007.

Presiden Kamar Dagang Gaza Ayed Abu Ramadan mengatakan, keputusan Israel adalah “eskalasi baru dalam kebijakan blokade ekonomi” di wilayah kantong pantai tersebut.

Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat

Sebagai rumah bagi sekitar 2,3 juta warga Palestina, Gaza dilanda kemiskinan dan pengangguran akibat blokade tersebut.

Dia mengecam bahwa “hukuman kolektif” Israel berisiko menyebabkan “bencana kemanusiaan yang nyata”.

Osama Nofal, dari Kementerian Ekonomi Gaza, menyebutkan, nilai ekspor Gaza ke Israel dan Tepi Barat yang diduduki sekitar $134 juta per tahun, dengan sebagian besar berupa buah-buahan serta sayuran, ikan, pakaian dan furnitur.

Juru bicara Federasi Industri Palestina Waddah Bseiso mengatakan, keputusan Israel dapat memaksa “ratusan pabrik tutup” dan ribuan karyawan di-PHK.

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Israel mengatakan pada hari Senin, pasukan keamanannya telah “mendeteksi beberapa kilogram bahan peledak berkualitas tinggi yang disembunyikan di dalam pengiriman pakaian yang dibawa oleh tiga truk” di persimpangan Kerem Shalom antara Gaza dan Israel. (T/RI-1/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Rekomendasi untuk Anda