Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Presiden Terpilih Bolivia Tegaskan Dukung Kemerdekaan Palestina

Rana Setiawan - Ahad, 1 November 2020 - 05:17 WIB

Ahad, 1 November 2020 - 05:17 WIB

12 Views

La Paz, MINA – Presiden terpilih Bolivia Luis Arce, Sabtu (31/10), menegaskan posisi kuat negaranya dalam mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina di semua forum internasional dan lokal.

Pernyataan tersebut dikatakannya dalam pertemuan dengan Duta Besar Palestina untuk Bolivia, Mahmoud Alwani, di kantor kepresidenan di La Paz.

“Jalan menuju perdamaian di Timur Tengah adalah dengan mendirikan negara Palestina (merdeka) dengan Yerusalem Timur sebagai ibukotanya sesuai hukum internasional dan resolusi-resolusi PBB,” tegas Arce sebagaimana dilansir dari Kantor Berita Nasional Palestina WAFA.

Dia juga menyatakan minatnya untuk mengaktifkan perjanjian kerja sama bersama yang ditandatangani antara Menteri Luar Negeri Bolivia dengan Palestina.

Baca Juga: Hamas Serahkan Dua Sandera Israel ke Palang Merah, Satu Agen Mossad

Alwani menjelaskan kepada presiden terpilih Bolivia tentang hal terbaru di Palestina, terutama seruan Presiden Mahmoud Abba untuk mengadakan konferensi perdamaian internasional pada awal tahun depan.

Pengumuman hasil pemilihan presiden di Bolivia resmi diumumkan pada hari Jumat (23/10) hasilnya menunjukkan bahwa calon usungan Partai Pergerakan Sosialis (MAS), Luis Arce memang telak dibandingkan dengan partai yang diusung enam calon presiden lainnya.(T/R1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Hamas: Tuduhan Israel Soal Pembunuhan Keluarga Bibas Bohong

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Dunia Islam
Palestina
Internasional
Indonesia
Indonesia
Kata Mereka
Indonesia