Ramallah, 9 Rabi’ul Awwal 1436/31 Desember 2014 (MINA) – Puluhan mahasiswa yang belajar di luar Jalur Gaza diizinkan melakukan perjalanan ke Yordania melalui Tepi Barat pada Selasa (30/12), kata seorang pejabat Palestina.
Menteri Urusan Sipil, Hussein al-Sheikh mengatakan dalam pernyataan, bahwa 38 mahasiswa Palestina melewati Erez menyeberang ke Israel sebelum memasuki Tepi Barat dan menyeberang ke Yordania melalui penyeberangan Jembatan Allenby. Ma’an News Agency melaporkan seperti dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Sebuah unit kerja dari Kementerian Pertahanan Israel (COGAT), bertanggung jawab atas administrasi sipil di Tepi Barat.
Dalam sebuah pernyataan diumumkan, mahasiswa telah diizinkan untuk melewati jalur tersebut.
Baca Juga: Iran: Pembantaian Anak di Gaza Kejahatan terhadap Kemanusiaan dan Genosida
Koordinasi ini disetujui setelah mahasiswa ditolak masuk ke Mesir melalui Rafah yang secara teratur ditutup penguasa Mesir, kata pernyataan COGAT.
Israel mempertahankan blokade ketat di Gaza yang sangat membatasi pergerakan orang dan keluar masuk barang di Gaza. (T/P006/P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Penjajah Israel Cabut Ratusan Pohon Zaitun, Ratakan 2.000 Dunum Tanah Palestina
Baca Juga: Mantan Pejabat Mossad: Netanyahu Akan Dipaksa Terima Gencatan Senjata