Yerusalem, MINA -Seorang rabi Yahudi dan syaikh Yerusalem berbicara pada presentasi Zoom antaragama pada Senin (27/7) tentang topik “Cinta Tanpa Batas” dalam konteks liburan Yahudi Tisha B’Av dan liburan Muslim Idul Adha.
Asosiasi Pertemuan Antar Agama dan Pusat Mosaik dari Prakarsa Perdamaian Agama mensponsori acara tersebut sebagai bagian dari “Pekan Cinta Kasih di Yerusalem” yang diselenggarakan oleh Koalisi Toleransi Yerusalem.
Para pembicara adalah Rabi Matanya Yadid, dosen di Universitas Bar-Ilan, dan Shaikh Eyad Amer, imam masjid pusat di Kafr Kassem. Demikian World Israel News melaporkan.
“Pertemuan ini sangat jarang, dua orang yang tinggal di tanah yang sama dengan agama yang berbeda dan dengan tujuan sama untuk menyebarkan cinta,” kata Yadid.
Baca Juga: Hamas: Perlawanan Hancurkan Arogansi Pendudukan Israel
“Kita bisa saja tidak setuju dengan Islam. Namun apa yang kita miliki bersama jauh lebih banyak daripada apa yang memisahkan kita,” katanya.
Sementara itu, Syaikh Amer mengatakan, “Ada banyak kesamaan antara kita dan orang-orang Yahudi. Termasuk kita berpuasa pada saat yang sama, dan kita bekerja untuk hal yang sama, yaitu menyebarkan cinta.” (T/RS2/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Pemukim Ekstremis Cabut 100 Pohon Zaitun di Salfit