Riyadh, MINA – Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz tiba di kota masa depan NEOM, pada Rabu (12/8), untuk “beristirahat dan penyembuhan,” menurut kantor berita SPA.
Sebelumnya, Raja Salman dirawat di Rumah Sakit Spesialis King Faisal di Riyadh bulan lalu untuk pemeriksaan medis karena peradangan di kantong empedu.
Kemudian menjalani operasi untuk mengangkat kantong empedu, yang berhasil dan keluar dari rumah sakit tidak lama kemudian.
Kawasan NEOM adalah bagian dari Visi Arab Saudi 2030 dan mencakup proyek berteknologi tinggi yang didukung oleh energi angin dan matahari serta ruang olahraga, fasilitas konser, dan restoran.
Baca Juga: Israel Duduki Desa-Desa di Suriah Pasca-Assad Terguling
Sebuah kawasan kota dagang bebas yang dibangun kerja sama Kerjaan dengan perusahaan minyak Saudi Aramco dan dipublikasikan kepada khalayak pada akhir Oktober 2017.
Luas kota ini direncanakan mencapai 26.500 km² dan letaknya di kawasan Howaytat, sejajar dengan Laut Merah, Teluk Aqaba dan dekat terusan Suez.
Ini adalah proyek Saudi dalam melakukan diversifikasi ekonomi seiring dengan menipisnya cadangan devisa negara dan rendahnya harga minyak di pasar global.
Rancangan kosmopolitan termasuk akan banyak robot, dengan teknologi pengenalan wajah, taksi udara otomatis, resort mewah tepi laut, kapal pesiar, dan kompleks hiburan. Fase pertama dari kota ini direncanakan selesai pada tahun 2025. (T/RS2/P1)
Baca Juga: Warga Palestina Mulai Kembali ke Yarmouk Suriah
Mi’raj News Agency (MINA)