Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rakyat Lampung Peduli (RLP) Salurkan APD Medis dan Sembako

Nur Hadis - Sabtu, 25 April 2020 - 21:23 WIB

Sabtu, 25 April 2020 - 21:23 WIB

2 Views

 

Bandar Lampung, MINA – Paket Alat Perlindungan Diri (APD) hasil penggalangan donasi Gerakan Rakyat Lampung Peduli (RLP) telah disalurkan untuk tenaga medis dua rumah sakit di Lampung.

Penyerahan dilakukan pada Sabtu (25/4) di RSUD Abdul Moeloek Bandar Lampung dan RSUD Bandar Negara Husada Lampung, oleh perwakilan komunitas kepada Koordinator Ruang IGD RSUD AbduI Moeloek Maya dan Perwakilan RSUD BNH Maya Sari.

Rincian paket yang disalurkan untuk kedua rumah sakit masing-masing berupa Sepatu Boots 3 pasang, Kacamata Google Glass 6 pcs, Masker Bedah 6 box, Hand Scoon 4 box, Hazmat 11 pcs dan Face Shield 20 pcs.

Baca Juga: Menag RI Buka BAZNAS International Forum untuk Palestina

Selain itu RLP juga membagikan 85 paket sembako berisi telur, beras, minyak goreng dan masker kain, kepada 85 KK warga Gunung Sulah Way Halim Bandar Lampung.

Gerakan RLP merupakan inisiasi dari beberapa Lembaga Kemanusiaan dan Lembaga Kampus di Lampung diantaranya ACT Lampung, IKAMM PESBAR, IKAM LAMPURA, IKAM LAMTIM, BEM UNILA, FSLDK Lampung, Poltekkes Tanjung Karang, Patelki DPW Lampung, IKAMM LAMSEL, IMK Lampung, BEM UMITRA, Ismakes Lampung, GMP Lampung Tengah, IMKLI, BEM SABURAI, DPM U KBM Unila, DPW IMATELKI LAMPUNG, IKAM PESAWARAN, BEM KBM Polinela, Etos ID Lampung, KM ITERA, FKMPI Lampung, BEM FK UNILA, FSI IBNU SINA FK UNILA, IZI Lampung, PMPATD PAKIS FK UNILA, LUNAR FK UNILA, BEM FKIP, BEM FMIPA, SAPMA, MUSLIMAH KHANSA COMMUNITY, DPM FK Unila, BEM FH Unila, dan Bright Scholarship

Koordinator Gerakan Syarif berharap kegiatan-kegiatan yang dilakukan RLP dapat bermanfaat bagi sesama dan bernilai amal jariyah.

“Semoga wabah ini cepat berlalu. Semoga berkah perjuangan kita para relawan,” ujarnya.(R/cha/P1)

Baca Juga: Masjid Pantai Bali Gelar Lomba Omplok Layar Tunjukkan Solidaritas Palestina

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Pendidikan dan IPTEK
Breaking News
Breaking News
Asia