Jakarta, MINA – Rumah Tahfidz Alquds Jakarta menggelar Kajian Buku “Mutiara Al-Qur’an untuk Kesehatan” yang ditulis Imaamul Muslimin Yakhsyallah Mansur dan diterbitkan oleh MINA Publishing House (MPH) di Masjid Jami’ Hubbittaqwa Jakarta Utara , Ahad (16/1).
Imaam Yakhsyallah Mansur, Pimpinan Jaringan Pondok Pesantren Al-Fatah Indonesia mengatakan, buku menyajikan pembahasan ayat-ayat kitab suci Al-Quran tentang kesehatan serta keutamaannya sebagai pedoman Islam, yang ditulisnya saat bulan Ramadhan.
“Pada bulan Ramadhan saya menulis, ketika membaca dan menghayati ayat-ayat Al-Quran tentang kesehatan, ternyata begitu sangat luas korelasi ayat-ayat Al-Quran dengan kesehatan,” kata Imaam Yakhsyallah dalam acara tersebut.
Dia menjelaskan dalam buku “Mutiara Al-Qur’an untuk Kesehatan” antara lain dibahas mengenai manfaat Air Susu Ibu (ASI) Eksklusif menjadi asupan terbaik untuk membantu optimalisasi sistem pertahanan tubuh, serta tumbuh kembang bayi dan anak.
“ASI yang diproduksi secara alami oleh laktat ini memiliki kandungan nutrisi yang penting tumbuh kembang bayi, seperti vitamin, protein, karbohidrat dan lemak,” kata Imaam Yakhsyallah.
Dia menambahkan, manfaat ASI eksklusif adalah memperkuat kekebalan tubuh bayi, membuat bayi lebih cerdas, membuat badan ideal, menjadikan tulang bayi lebih kuat, mendapatkan limpahan kolesterol, mengurangi resiko terjadinya sindrom kematian mendadak, memperkuat hubungan ibu dan anak, menghambat ovulasi, mengurangi stres, mengurangi pendarahan, mengurangi resiko terkena kanker, menghemat ekonomi keluarga dan menjaga lingkungan.
“Semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat dan dijauhkan dari berbagai viru,” ucapnya.
Kajian buku yang dihadiri ratusan jamaah Masjid Jami’ Hubbittaqwa Jakarta ini digelar sekaligus dengan acara diskusi yang mengangkat tema “Edukasi Kesehatan: Memahami Covid-19 dan Vaksin Anak” menghadirkan ahli virologi drh. Moh. Indro Cahyono.(L/R8/R1/P1)
Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ilmu Senjata Terkuat Bebaskan Al-Aqsa
Mi’raj News Agency (MINA)