Padang Sidempuan, MINA – Rumah Zakat menyalurkan bantuan untuk korban gempa bumi Padang Sidempuan terjadi sejak Selasa (11/07) berkekuatan 5,4 SR.
Setidaknya, sebanyak tiga relawan memberikan bantuan berupa Sembako, minyak goreng, mie instant, gula pasir, susu, snack dan sebagainya kepada para korban bencana.
Bantuan langsung diserahkan kepada masyarakat dan secara simbolis diserahkan kepada Penanggung jawab posko, Andi Harahap (42),
“Terima kasih tim Rumah Zakat yang sudah jauh-jauh datang ke sini untuk memberikan bantuan, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya apa yang Abang Abang berikan. Insya Allah bermanfaat bagi kami warga Loublayan”, tuturnya. Demikian keterangan dari Rumah Zakat pada MINA, Jumat (21/7).
Baca Juga: Hikmah Kisah Maryam, Usaha Maksimal untuk Al-Aqsa
Bantuan-bantuan berupa sembako dan bahan bangunan begitu dibutuhkan oleh masyarakat. Bantuan dari dinas sosial telah sampai di lokasi bencana namun masih belum tercukupi.
Akibat dari gempa ini 15 rumah di desa Loublayan mengalami rusak berat dan 25 rumah rusak ringan. Beberapa masyarakat belum berani kembali ke rumahnya dan memilih tinggal di tenda sederhana dengan alasan takut sewaktu-waktu terjadi gempa dan kemudian rumah mereka roboh.
Andi Sibuhuan (59) salah satu warga yang rumahnya rusak berat mengatakan ,”Rumah saya rusak parah hampir roboh, saya belum berani kembali ke rumah karena gempa susulan masih sering terjadi” ungkapnya dengan sedih kepada para relawan. “Duka Sidempuan hari ini adalah duka kita semua, ayo sama-sama kita ringankan beban saudara kita, bantuan materil, bahan pokok sangat sangat diperlukan”, pungkas Arief Ilhadi selaku koordinator lapangan. (T/P3/P1)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Perintah Membaca Sebelum BebasKan Al-Aqsa