Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SMAIT Insan Mandiri Cibubur Juara 2 PPGD Sangga Ketangkasan dan Juara 3 Badminton

sri astuti - Ahad, 11 September 2022 - 10:58 WIB

Ahad, 11 September 2022 - 10:58 WIB

35 Views

Jatisampurna, Bekasi, MINA – Siswa-siswa SMAIT Insan Mandiri Cibubur yang tergabung dalam Pramuka Ambalan Umar Bin Khatab meraih Juara 2 PPGD Sangga Ketangkasan dan Juara 3 Badminton dalam kegiatan Seni dan Olahraga tingkat Penegak/Pandega (KANIRA) Jatisampurna.

Tim PPGD Lomba Ketangkasan terdiri dari Daffa Daliamru, Naufal Aulya Margono dan Hasbin Najib. Sedangkan untuk Tim Ganda Putra yang meraih Juara 3 Badminton yaitu Ahmad Saiful Hamdani dan Farizal Eka Permana.

Acara ini diselenggarakan oleh Pramuka Kwartir Jatisampurna pada 3-10 September 2022, di GOR SD Islam Aulia Bekasi dan Kwarran Jatisampurna Kota Bekasi.

Teradapat empat lomba yang digelar yaitu Sangga Ketangkasan, Badminton, Musikalisasi Puisi dan Membuat Poster. SMAIT Insan Mandiri sendiri meraih Juara 2 dalam Lomba PPGD Sangga Ketangkasan dan meraih Juara 3 dalam  Badminton.

Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris

Pembina Pramuka SMAIT Insan Mandiri Cibubur Manarul Ikhsan sangat bersyukur atas raihan prestasi ini.

Ia berharap para siswa dapat terus berlatih dan mengasah potensi agar mampu menjadi yang terbaik.

SMAIT Insan Mandiri adalah sekolah berbasis pesantren khusus putra, dengan salah satu program unggulannya yaitu Project Based on Quran. Beralamat di Jl. Masjid Silaturahim No. 36 Jatikarya, Jatisampurna, bekasi. (R/R7/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina

Rekomendasi untuk Anda