Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tantowi Apresiasi Menlu Lakukan Shuttle Diplomacy di Rohingya

Risma Tri Utami - Selasa, 14 Februari 2017 - 17:06 WIB

Selasa, 14 Februari 2017 - 17:06 WIB

278 Views ㅤ

Anggota Komisi I DPR RI Tantowi Yahya

Anggota Komisi I DPR RI Tantowi Yahya

 

Jakarta, 16 Jumadil Awwal 1438/14 Februari 2017 (MINA) – Anggota Komisi I DPR RI, Tantowi Yahya mengapresiasi kinerja Menteri Luar Negeri (Menlu) dalam menyikapi persoalan Rohingya, terutama dalam teknis diplomasi yang belum pernah dilakukan oleh Menlu sebelumnya yang disebutnya sebagai shuttle diplomacy.

Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Kerja dengan Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (14/2). Demikian laman Setkab yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

“Saya apresiasi apa yang dilakukan Menlu terkait persoalan Rohingya. Apa yang dilakukan Menlu adalah hal yang berbeda tapi menghasilkan, apa yang dilakukan Menlu RI berbeda dengan Malaysia misalnya. Malaysia kita lihat terkait Rohingya itu bersisik. Tentu kalau menyikapinya pasti ada sesuatu. Ada kepentingan politik domestik di Malaysia yang menunggangi isu Rohingya,” jelas Tantowi.

Baca Juga: Tumbangnya Rezim Asaad, Afta: Rakyat Ingin Perubahan

Ia pun mengapresiasi sikap Menlu Indonesia yang lebih mengutamakan misi kemanusiaan dengan melakukan shuttle diplomacy, yakni teknis diplomasi yang dilakukan dalam rangka mengkoneksikan daerah-daerah di sekitar Rohingya.

“Apa yang dilakukan oleh Menlu di Indonesia sesungguhnya adalah misi kemanusiaan. Ibu Menlu melakukan sesuatu efektif dan melakukan suatu terobosan yang belum pernah dilakukan Menlu sebelumnya yakni shuttle diplomacy. Ibu berjalan ke Bangladesh, Rohingya dan Myanmar dalam rangka mengkoneksi,” ujar Tantowi.

Menurut Tantowi yang sudah ditunjuk sebagai Duta Besar Selandia Baru ini, Indonesia perlu mensyiarkan peran diplomasi Indonesia ke seluruh dunia dalam menyikapi isu Rohingya. Agar peran politik luar Indonesia dapat lebih dipandang di dunia Internasional. “Yang dilakukan Indonesia itu besar di Rohingya, menurut saya ini harus kita syiarkan seluas-luasnya pada dunia,” tutupnya. (T/R09/P02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Resmikan Terowongan Silaturahim, Prabowo: Simbol Kerukunan Antarumat Beragama

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Internasional
Wapres RI Ma'ruf Aamiin menghadiri acara Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-44 dan ke-45 di Vientiane, Laos, Rabu (9/10/2024) (Foto: Setwapres RI)
Asia
Internasional
Indonesia
Indonesia