Washington, MINA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tiba di Pangkalan Militer Andrews, Washington DC, Amerika Serikat, Selasa (10/05) sekitar pukul 21.40 waktu setempat, setelah menempuh kurang lebih 24 jam penerbangan dari Jakarta.
Jokowi beserta rombongan yang menggunakan pesawat charter milik PT Garuda Indonesia sebelumnya transit di Amsterdam, Belanda.
Presiden Joko Widodo berkunjung ke AS dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) khusus ASEAN-AS yang akan diselenggarakan pada 11-13 Mei 2022 di Washington DC, AS yang juga akan dihadiri Presiden Joe Biden.
Selain itu, Jokowi akan melakukan pertemuan dengan Wakil Presiden Kamala Harris, anggota kongres dan CEO beberapa perusahaan besar dari AS.
Baca Juga: Wamendiktisaintek Dorong Peran Organisasi Kemahasiswaan Dukung Pembangunan Nasional
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia ikut dalam rombongan rombongan Presiden Jokowi.
Sementara Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi sudah tiba di Amerika Serikat terlebih dahulu sejak beberapa hari yang lalu. (R/RE1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: TNI AL Bersama Masyarakat Pesisir Bongkar Pagar Laut 30 KM di Tangerang