Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

UIN Ar-Raniry Gelar Klinik Jurnalistik

sri astuti - Senin, 23 Desember 2019 - 05:34 WIB

Senin, 23 Desember 2019 - 05:34 WIB

20 Views

Banda Aceh, MINA – Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Rainy Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) pada Sabtu (21/12) kembali menggelar Klinik Jurnalistik angkatan ke lll di Aula Forum Silaturrahmi Masjid Serantau.

Acara dibuka oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Ar-Raniry Fakhri itu mengusung tema “Melihat Milenial Sebagai Jurnalis Kreatif, Inovatif, dan Handal”.

Dalam sambutannya Fakhri mengatakan, Klinik Jurnalistik telah memberi kontribusi bagi UIN Ar-Raniry saat ini.

“Saya optimis klinik tersebut akan terus melahirkan lulusan yang handal di bidang jurnalistik,” ujarnya Fakhri.

Baca Juga: Wamenag Sampaikan Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Perbaiki Infrastruktur Pendidikan 

Sementara itu, Ketua Prodi KPI Hendra Syahputra menekankan tentang pentingnya pengembangan dunia literasi bagi mahasiswa.

“Peluang ke depan bagi dunia kepenulisan sangat terbuka lebar bagi siapa saja, termasuk mahasiswa yang bukan jurusan jurnalistik,” kata Hendra.

Ketua panitia Fajri Ilham juga mengatakan, tujuan pelaksanaan Klinik Jurnalistik ini tidak lain untuk meningkatkan bakat para jurnalis muda menjadi lebih handal dalam berkarya.

Klinik Jurnalistik merupakan salah satu agenda tahunan untuk memajukan edukasi seperti yang sedang berproses sekarang dan yang lebih luasnya klinik jurnalistik ini dibuat untuk calon jurnalis muda,” pungkasnya.

Baca Juga: Hari Guru, Kemenag Upayakan Sertifikasi Guru Tuntas dalam Dua Tahun

Klinik Jurnalistik III Itu menghadirkan narasumber Kompas TV Davi Abdullah dan Trainer Klinik Jurnalistik Arif Ramdan. (R/hju/Ast/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia