Jakarta, MINA – Sebanyak 245 pertunjukan memeriahkan Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) tahun 2019 yang berlangsung hari ini Senin-Ahad (7-13 Oktober) di Istora Senayan, Jakarta.
“Sekarang kita sudah di hari pertama menjelang pembukaan. Pagi sebetulnya sudah mulai bergulir kegiatan permainan tradisional, yang punya anak-anak dipersilakan mengikuti permainan tradisional di parkir Selatan (Istora Senayan) dan juga ada pertunjukan tentunya tidak kurang dari 245 pertunjukan yang diselenggarakan selama 7 hari,” kata Direktur Jenderal (Dirjen) Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Hilmar Farid saat malam pembukaan PKN tahun 2019.
Menurutnya, acara ini yang berlangsung selama tujuh hari juga melibatkan tidak kurang dari 3.600 seniman dan pekerja seni.
“Kepada teman-teman seniman dan pekerja seni saya mengucapkan terima kasih yang sangat mendalam atas kerjasama dan dukungannya terhadap kegiatan ini,” ujarnya.
Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ilmu Senjata Terkuat Bebaskan Al-Aqsa
PKN yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) diharapkan menjadi agenda tahunan sebagai wujud implementasi dari strategi pemajuan kebudayaan yang telah disepakati dalam Kongres Kebudayaan Indonesia 2018.
“Saya juga ingin menyampaikan bahwa pembicaraan saya dengan Pak Menteri (Muhadjir Effendy) dan seluruh tim bahwa Pekan Kebudayaan Nasional ini nantinya akan menjadi acara regulernya Indonesia, sementara kita memiliki Pekan Olahraga Nasional (PON) yang tahun depan akan berlangsung di Papua, hari ini juga kita punya Pekan Kebudayaan Nasional adalah PON-nya kebudayaan kita semua,” tambahnya.
Ia menambahkan, kegiatan ini juga melibatkan 3.500 peserta, sementara pengunjung dari pekan kebudayaan nasional yang sudah mendaftar secara online per hari ini sudah mencapai angka 290.000 orang.
“Kita membuka pintu kepada siapa pun yang ikut meramaikan kegiatan ini, berbagi kegembiraan di tempat ini dan tidak lain adalah bekerja sama memajukan budaya untuk Indonesia bahagia dalam kesempatan yang baik ini,” ucapnya. (L/ R10/RS2)
Baca Juga: Kunjungi Rasil, Radio Nurul Iman Yaman Bahas Pengelolaan Radio
Mi’raj News Agency (MINA)