Bintang Liverpool, Mohamed Salah Positif COVID-19

Kairo, MINA – Pesepak bola , Mohamed Salah diumumkan pada Jumat (13/11) malam.

Kabar Mohamed Salah positif COVID-19 (penyakit virus corona) muncul ketika sedang masa persiapan memperkuat timnas Mesir.

Hal ini telah dikonfirmasi oleh Federasi Sepak Bola Mesir, EFA, melalui unggahan media sosialnya.

“Pemeriksaan medis yang dilakukan oleh tim nasional kami menunjukkan bahwa pemain internasional kami, Mohamed Salah, bintang Liverpool, terinfeksi virus corona, setelah hasil tesnya positif,” tulis EFA dilansir dari media sosial resminya.

Rencananya penyerang andalan Liverpool tersebut akan membela timnas Mesir menghadapi timnas Togo pada 15 November 2020.

Namun, belum digelarnya pertandingan Kualifikasi Piala Afrika 2021 itu, Mohamed Salah dikabarkan terjangkit penyakit virus corona.

Salah dinyatakan positif COVID-19 setelah menjalani tes swab jelang laga menghadapi timnas Togo.

EFA juga menjelaskan kalau Mohamed Salah terpapar virus corona tanpa merasakan gejala apa pun.

“Walaupun begitu, Mohamed Salah tidak menderita gejala apa pun. Sementara itu, anggota timnas Mesir lainnya dinyatakan negatif,” lanjut pernyataan EFA.

Tim Mesir tersebut pun mengatakan kalau Salah akan mendapatkan pemeriksaan mendalam dan akan diisolasi. (R/R11/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.